Fantastis...! Tim Gepra MAN 1 Lotim Rebut 3 Piala Rektor di NTB - www.okenews.net

Selasa, 22 Maret 2022

Fantastis...! Tim Gepra MAN 1 Lotim Rebut 3 Piala Rektor di NTB


Okenews.net
- Fantastis...! Awal tahun 2022 ini, Tim Gepra MAN 1 Lotim berhasil merebut 3 Piala Rektor perguruan tinggi ternama di NTB. Bulan Februari berhasil menggondol piala bergilir Rektor Universitas Hamzanwadi, awal Maret merebut juara umum lomba Pramuka UNDIKMA Mataram. 

"Terbaru, Ahad 22 Maret 2022 Tim Gepra MAN 1 Lotim kembali berhasil merebut piala bergilir Rektor UNRAM pada event lomba pramuka Scraf Unram 2022," papar Pembina didampingi pelatih Gepra MAN 1 Lotim Aznan Bahari, Selasa (22/03/2022). 

Untuk mencapai semua itu tentu tidaklah mudah. Butuh proses perjuangan panjang untuk meraih prestasi. Namun ikhtiar itu telah mengantarkan madrsah yang terletak di pojok kota Selong dalam berbagai event di segala level dan disematkan predikat madrasah hebat bermartabat. 

Atas capaian prestasi ini, Kakanwil Kemenag NTB Dr HM Zaidi Abdad, MA menyampaikan apresiasi dan kebanggaannya pada semangat tim guru serta siswa MAN 1 Lotim dalam meraih prestasi. 

Menurutnya, keberhasilan meraih juara umum dan sukses membawa pulang piala Rektor Unram bahkan sukses meraih juara umum pada 3 Universitas ternama di NTB yakni piala rektor Unrsm, Rektor Undikma dan Rektor Unham di awal tahun 2022.

"Ini kan luar biasa dan perlu menjadi contoh dan teladan bagi madrasah lainnya. Meski prestasi yang diraih tentu membutuhkan komitmen dan kerja keras semua elemen madrasah, mulai kamad, para guru dan juga semangat siswa yang harus saling dukung. Insya Alloh MAN 1 Lotim sudah membuktikan capaian itu," tegas Zaidi. 

Kepala MAN 1 Lotim M Nurul Wathoni juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya pada capaian prestasi gerakan pramuka MAN 1 Lotim. Bahwa capaian baik ini tentu tidak hadir simsalabim tapi melalui proses pembinaan yang istiqomah dengan dukungan pembina dan pihak madrasah yang total. 

Ini buah dari proses panjang dan dukungan keluarga besar MAN 1 Lotim. Dan capaian prestasi ini harus terus bisa dijaga dan ditingkatkan, termasuk harus semakin meluas pada bidang yang lainnya," harap kamad yang selalu mengawal kegiatan pembinaan siswa ini. 

Adapun capai prestasi yang diraih  Tim siswa Gepra MAN 1 Lotim pada event ini adalah juara 1 lomba pionering putra,  juara 1 pionering putri, juara 1 senam kreasi putra, juara 2 senam kreasi putri, juara 1 LKBB Putra, Juara 1 LKBB Putri, dan  Juara 2 simaphure putra. 

Capaian tersebut telah sukses mengantarkan tim Gepra sebagai juara umum dan berhak membawa piala Rektor Unram. Dan dalam lomba ini  tim Gepra MAN 1 Lotim menerjunkan 22 siswa yang merupakan perpaduan siswa kelas X dan kelas XI yang terdiri dari siswa sebagai berikut:  

  1. M. Ilham Pauzani - XI IPS 5 
  2. Humam Huwaidi - XI IPS 3 
  3. M. Ramli Apriadi - XI IPS 5 
  4. Saipul Holidi - XI IPS 1 
  5. M. Zonadhio Ardhana - XI IPS 1 
  6. Muhammad Satria M.  - X IPS 1 
  7. L. Rafly Al Fathir - X Agama 
  8. Sahid Hidayatullah - X Agama 
  9. L. Ahmad Ramdani H. - X IPS 2 
  10. Haerul Anwar - X IPS 2 
  11. L. Muftissabil L. - X IPS 2 
  12. Rodiatul Munawaroh - XI IPA 5  
  13. Nur Alia Aizza -XI IPA5 
  14. Indri Sulistiono - XI IPA 3 
  15. Utari Saputri - XI IPA5  
  16. Yulia Astri Saptiana- XI IPA 5 
  17. Syakira -  XI IPA5 
  18. Rizka Darajati Amini - XI IPA 4 
  19. Masyani Solehatun -  XI IPS4 
  20. Dwi Ainun Dania - XI IPA5 
  21. Hanna Hardiyana A. - XI IPA4 
  22. Seftina Ariyanti - XI IPA1


Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments