www.okenews.net: Mingguan
Tampilkan postingan dengan label Mingguan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Mingguan. Tampilkan semua postingan

Minggu, 30 Mei 2021

Pos Turiscain Siapkan Kendaraan Dukung Ibadah Mingguan

Okenews –  Dalam rangka mendukung ibadah mingguan bagi umat Nasrani, personel Pos Turiscain Kipur II Satgas Pamtas RI – RDTL Sektor Timur menyiapkan satu unit kendaraan truk untuk mengantar warga disekitar pos (Desa Maumutin) menuju Gereja Santo Aloysius Gonzaga-Haekesak Kecamatan Raihat Kabupaten Belu NTT.



Terkait dengan itu, Dankipur II Kapten Inf Mahfud mengatakan pihaknya setiap hari Minggu pagi dan hari-hari besar umat Kristen menyiapkan kendaraan truk milik pos sejak April lalu sampai sekarang bahkan hingga selesai penugasan pada akhir November nanti.


“Jadi selain menyiapkan dan mengantar dengan kendaraan truk, juga para personel yang mengantar minimal 3-4 orang langsung melaksanakan pengamanan tempat ibadah baik gereja ataupun kapela yang digunakan,” jelas Mahfud.


Rencana kedepan, lanjutnya, apabila tidak ada kegiatan yang bersifat khusus akan membantu mengantar masyarakat ke pasar mingguan yakni pasar Haekesak yang dilaksanakan setiap hari Rabu.  


Terpisah, Komandan Yonif 742/SWY Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro selaku Komandan Satgas Pamtas Sektor Timur di Mako Satgas Kelurahan Umanen Kecamatan Atambua Barat, Minggu (30/5) memberikan apresiasi atas langkah positif yang dilakukan pos-pos jajaran setiap hari minggu membantu pihak gereja dan kapela mengamankan pelaksanaan ibadah.


“Ini sebagai wujud toleransi yang bagus untuk dipelihara dan ditingkatkan di masa yang akan datang baik di tempat tugas seperti sekarang ini maupun di home base di Mataram NTB,” ucap Dansatgas.


Menurutnya, dukungan kendaraan truk dari Mako Satgas untuk masing-masing Kipur baik Kipur I, II dan III dapat dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan pos ataupun mendukung kegiatan masyarakat selama itu bersifat positif seperti yang pernah dilakukan Pos Mahein beberapa waktu lalu mendukung kegiatan para pemuda sekitar pos untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada korban Badai Siklus Tropis Seroja di Kabupaten Malaka.


“Kita siapkan kendaraan sekaligus membantu pendistribusiannya termasuk yang pernah dilakukan Mako Satgas membantu pendistribusian bantuan dari Pusat Rehabilitasi Hidup Baru Atambua ke tempat yang sama,” sebut Bayu Sigit.


“Ini semata-mata dilakukan dalam rangka memberikan pelayanan dan rasa aman masyarakat dengan harapan terjalin hubungan emosional, kebersamaan dan kekompakan antara TNI dengan masyarakat yang berdampak pada kokohnya persatuan dan kesatuan bangsa di wilayah perbatasan,” tutup Alumnus Akmil 2003 tersebut dengan penuh harap.

Selamat Idul Fitri 1444 H


Selamat Idul Fitri 1444 H

 

Pendidikan

Hukum

Ekonomi