www.okenews.net: Sosial
Tampilkan postingan dengan label Sosial. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Sosial. Tampilkan semua postingan

Minggu, 18 Februari 2024

Clean up Pantai Labuhan Haji, Dandim Lotim Kolaborasi dengan Pandawara Grup

Okenews.net – Permasalahan sampah sampai saat ini masih menjadi fokus perhatian pemerintah terutama pada musim hujan masih menjadi persoalan.

Sampah yang terbuang sembarang tempat akan terbawa oleh air hujan menuju saluran irigasi dan muaranya ke pantai seperti yang dialami di pantai wisata Labuhan Haji Lombok Timur.

Terlihat ratusan personel yang tergabung dalam kegiatan tersebut bahu-membahu mengais sampah di pantai wisata Labuhan Haji yang menumpuk.

Hal ini tentu sangat mengganggu pemandangan bahkan menimbulkan polusi udara disekitar pantai.

Melihat kondisi tersebut, salah satu pemerhati lingkungan Pandawara Grup berkolaborasi dengan Kodim 1615/Lotim dan Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Timur menggelar pembersihan sampah (clean up).

Kegiatan yang berlangsung Minggu (18/2/2024) itu mengusung tema Indonesia Bebas Sampah, yang sampai saat ini masih menjadi malasah dan butuh perhatian, 

Komandan Kodim 1615/Lombok Timur Letkol Inf Bayu Sigit Dwi Untoro menyampaikan pembersihan sampah ini diinisiasi oleh Pandawara grup yaitu sebuah organisasi pemerhati lingkungan yang datang jauh-jauh dari Bandung. 

“Saya sangat mengapresiasi sekali karena semua ini adalah tanggung jawab kita bersama, ini luar biasa,” ungkapnya.

Dijelaskannya, sampah yang ada di Pantai Labuhan Haji bukan merupakan sampah masyarakat setempat namun sampah kiriman dari aliran sungai yang setiap hujan, sampah tersebut terbawa oleh air.

Keberadaan sampah membutuhkan kesadaran semua pihak karena dampaknya langsung dirasakan oleh masyarakat yang ada di sekitar sampah. 

Untuk ia berharap keberadaaan sampah seperti itu membutukan pemikiran bersama sehingga harus dilakukan tindakan cepat dan nyata untuk membereskan permasalahan sampah.

“Dengan melihat kondisi seperti ini, kemungkinan akan dilakukan pembersihan bisa 2 kali sebulan,” imbuhnya.

Sedangkan Sekda Lombok Timur H. Hasni menyampaikan bahwa pada sungai yang menuju ke pantai sudah terpasang jaring untuk menghambat sampah ke pantai.

Namun tidak mampu menahan jumlah sampah sehingga jebol, namun kedepan akan dipasang jaring-jaring pada sungai di perbatasan masing-masing desa untuk menghambat lajunya sampah, 

“Ini nantinya membutuhkan peran aktif desa untuk mengkontrol jaring-jaring tersebut sehingga sampah tidak menumpuk seperti hari ini,” ujarnya.

H. Hasni juga berharap adanya kesadaran masyarakat untuk sama-sama peduli terhadap sampah dan lingkungan dengan mulai memberikan kesadaran kepada masyarakat sejak dini mulai dari SD, SMP, SMA.

Termasuk masyarakat pada umumnya untuk sadar terhadap sampah sehingga semuanya tidak bermuara di pantai yang berdampak pada manusia itu sendiri.

Adapun perlibatan personel yang terlihat dalam clean up pantai wisata Labuhan haji yakni TNI Polri, dari pemerintah kecamatan, masyarakat dan Pandawara grup selaku inisiasi dalam kegiatan tersebut.

Sabtu, 10 Februari 2024

Wakil Rektor IAIH Pancor Ajak Masyarakat Cerdas dalam Memilih Pemimpin

 

Dr. H. Abdlul Hayyi Arom
Okenews.net--Wakil Rektor Institut Agama Islam Hamzanwadi Pancor, Dr. H. Abdul Hayyi Akrom, M.Pd mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya secara maksimal pada hari pemilihan umun 14 Februari besok yang dilaksanakan secara serentak. Semua lapisan masyarakat, mulai dari generasi lansia, dewasa, melenial, hingga gen Z harus hadir menggunakan hak pilihnya di TPS masing-masing.

Lebih jauh, Dr. Hayyi mengatakan, keterlibatan dan partisipasi masyarakat dalam pemilihan umum menjadi bukti kepedulian masyarakat terhadap masa depan bangsa. Lebih-lebih pada bangsa Indonesia yang menganut sistem demokrasi dimana masing-masing anak bangsa diberi hak suara yang sama.

Karena itu, menurut Dr. Hayyi sangat penting bagi semua lapisan masyarakat untuk memberikan suaranya kepada calon-calon pemimpin yang sudah diyakini akan memberi dampak perbaikan bagi masa depan bangsa, baik yang akan duduk di eksekutif (presiden dan wapres) dan legislatif (DPR RI, DPRD Provinsi, Kota dan Kabupaten).

Sebagai anggota masyarakat sangat perlu untuk saling mengingatkan dan mengajak sesama anak bangsa untuk menggunakan hak pilihnya pada Rebu 14 Februari besok. Mengapa ini penting, menurut Wakil Rektor bidang kemahasiswaan ini, hak pilih atau suara masyarakat sangat berarti bagi masa depan bangsa.

Karena pemilihan tanggal 14 Februari besok itu akan menentukan pemimpin dan sekaligaus wakil rakyat mulai dari tingkat pusat sampai dengan kabupaten yang secara langsung akan memberi pengaruh bagi kehidupan masyarakat.

Kepada para awak media, Dr. Hayyi mengatakan, mementum lima tahunan ini sangat penting bagi kita sebagagai sebuah bangsa ,karena kehaditan pemimpin dan wakil rakyat dari hasil pemilu ini akan menjadi warna dan narasi pada bangsa kita 5 tahun mendatang. Karena itu, menurut lulusan terbaik IAIN Jember ini semua kita perlu mengajak masyarakat untuk cerdas menggunakan hak pilihnya dalam memilih pemimpin.

Lebih lanjut, Dr. Hayyi memberi kriteria dan penjelasan, bahwa setidaknya dalam memilih pemimpin, masyarakat perlu melihat pertama, integritas dari calon pemimpin yang akan dipilih, kedua, pengalalaman yang dimiliki oleh calon pemimpin yang akan dipilih, ketiga, kematangan calon pemimpin yang akan dipilih. keempat, memiliki narasi kebangsaan kuat dan bersih.

Dari itu, Wakil Rektror Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Hubungan Masyarakat ini  mengajak masyarakat benar-benar teliti memilih pemipin dan sehingga tidak salah pilih. Dan yang tidak kalah penting adalah semua lapisan masyarakat yang sudah memiliki hak pilih menggunakan hak pilihnya atau tidak golput. 

Selasa, 06 Februari 2024

Kasad Launching Air Bersih di Ribuan Titik Dandim Lotim: Kodim akan Bangun 2 Unit Pompa Hidram

Okenews.net – Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak launching air bersih di Kabupaten Halmahera Tengah Provinsi Maluku Utara pagi ini, Selasa (6/2/2024). 

Launching air bersih di 1898 titik tersebar di seluruh Indonesia itu yang diikuti oleh pimpinan satuan termasuk Komandan Kodim 1615/Lombok Timur Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro.

Melalui video conference (Vicon) di Dusun Timba Gerah Desa Pringgasela Selatan Kecamatan Pringgasela Kabupaten Lombok Timur mengusung tema tentang “Gerakan TNI- AD Manunggal Air dan Bakti Sosial”.

Usai mengikuti lauching air bersih, Dandim 1615/Lotim mengatakan salah satu program TNI AD tahun ini yakni TNI AD Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam Untuk NKRI yang di dalamnya terdapat pemenuhan air bersih bagi masyarakat.

Selain menggelar aksi bersih-bersih baik di pasar, saluran air, pantai, reboisasi, seluruh satuan TNI AD juga fokus dalam pemenuhan air bersih. 

Air bersih menurut Letkol Bayu Sigit merupakan salah satu sumber kehidupan yang harus dimiliki dan dipenuhi oleh setiap orang baik untuk keperluan sehari-hari, untuk di konsumsi maupun lainnya seperti mandi, cuci dan kakus (MCK) maupun mengairi lahan pertanian.

“Jika kebutuhan air bersih terpenuhi baik untuk konsumsi, MCK, pertanian dan sebagainya maka secara tidak langsung akan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Saat ini Kodim 1615/Lotim sudah membangun 16 unit pompa hidram yang tersebar di beberapa lokasi di wilayah Kabupaten Lombok Timur dan 1 unit kincir air dengan memanfaatkan teknologi baling-baling sebagai sumber tenaga listrik.

“Alhamdulillah kondisi semuanya masih bagus dan masih digunakan oleh masyarakat kita,” tutupnya.

Ia juga mengajak semua pihak untuk berkolaborasi dan bekerjasama dalam pemenuhan air bersih untuk masyarakat. 

Sementara itu, Perwira Seksi Teritorial Kodim Kapten Inf Agil menyampaikan program TNI AD menunggal air bersih untuk tahun ini, Kodim 1615/Lotim mendapatkan 2 unit pembangunan pompa hidram dan lokasinya masih dicari. 

“Untuk tahun 2024, kita mendapat 2 unit pompa hidram yang harus terbangun, namun lokasinya masih kita tentukan sesuai dengan persyaratan yang harus dipenuhi terutama debet air dan sudut elevasi,” terangnya.

Debet air yang dimaksud Agil harus tetap mengalir baik pada musim hujan maupun kemarau dan sudut elevasi (kemiringan) air yang jatuh ke pompa hidram juga menjadi perhatian karena saling terkait. 

“Jadi air ini harus tetap mengalir meskipun musim kemarau, semakin besar deber air yang jatuh ke pompa maka air yang akan keluar melalui paralon out putnya semakin keras," ujarnya.

Ia menyebut, sudut kemiringan juga sangat mempengaruhi kecepatan air yang masuk ke dalam pompa untuk mengangkat katup pada pompa yang akan mendorong air ketika katup tersebut turun.

Jumat, 02 Februari 2024

700 Personel Lakukan Reboisasi Hingga Pelawangan Sembalun

Okenews.net - Komandan Kodim 1615/Lotim Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro mengungkapkan rasa syukur atas pelaksanaan pembersihan jalur pendakian Gunung Rinjani (clean up) dan penanaman bibit pohon (reboisasi) mulai kemarin (Kamis, red) hingga hari ini, Jumat (2/2/2024).

Pemberangkatan jalur pendakian Gunung Rinjani dari sampah dan reboisasi serta pelepasan satwa liar ratusan burung ini juga di hadiri Pangdam IX/Udayana Mayor Jenderal TNI Harfendi, SE. M.Sc., bersama Forkopimda NTB baik Danrem 162/WB, Pj. Gubernur NTB, Waka Polda NTB, Danlanal Mataram, Danlanud ZAM Rembiga dan Forkopimda Lombok Timur beserta OPD terkait.

Dandim kenegaskan kegiatan tersebut dilaksanakan selama 3 hari karena mulai Rabu sore, personel sebagai tim aju (tim pendahulu) terdiri dari 240 orang ke Pelawangan dan 40 orang ke Pos 4 Pelawangan Sembalun dilakukan pengecekan awal di lapangan Sembalun.

"Alhamdulillah lengkap dan mereka siap untuk diberangkatkan Kamis pagi sekitar 06.30 Wita setelah mereka mengambil logistik, bibit pohon dan air minum di Kandang Sapi sebagai titik start," bebernya.

Keesokan harinya pada Kamis pagi, setelah tim aju berangkat, tim kedua sekitar pukul 09.30 Wita diberangkatkan secara bertahap, namun pada siangnya awan gelap menutupi kawah Gunung Rinjani dan Kecamatan Sembalun pada umumnya dan hujan lebat pun turun hingga sore hari.

Personel yang sudah naik terutama yang menuju Pelawangan dan Pos 4 sebegaian besar kehujanan, namun semua itu tidak mengalahkan semangat untuk terus merayap naik hingga ke pos masing-masing.

Setelah hujan reda sekitar pukul 5 sore, seluruh personel menggali lubang dan penanaman bibit pohon, namun jika waktu tidak mencukupi mereka lakukan pada Jumat pagi sebelum mereka turun dan sambil memungut sampah hingga ke Pos 2 dan bergabung dengan Pangdam IX/Udayana dan rombongan.

Letnan Kolonel Bayu Sigit juga mengucapkan terimakasih atas motivasi dan dukungan dari semua pihak baik Pemda dan Polres beserta seluruh jajarannya sehingga pelaksanaan clean up dan reboisasi berjalan aman dan lancar.

Terpisah, Ketua Persit KCK Cabang Dim 1615 Ny. Herawaty Bayu Sigit Dwi Untoro mengatakan kunjungan kerja Ketua Persit KCK PD IX Udayana Ny. Kartika Listya Dewi Harfendi dan Ketua Persit KCK Korcab Rem 162 Ny. Lisna Agus Bhakti dalam rangka silaturahmi dengan pengurus Persit KCK Cabang Dim 1615 Lombok Timur.

Selain itu, ibu Ketua dan rombongan melihat kondisi Kantor Persit Cabang dan juga melihat langsung Posyandu Anyelir di Asrama Proyek Kodim 1615/Lotim.

Adapun kegiatannya, sambung Herawaty, di Kantor Persit sendiri, ibu Ketua melihat usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) milik Persit Cabang dari masing-masing ranting di sebelas Koramil. 

Sedangkan di Posyandu, ibu Ketua Persit KCK PD IX Udayana dan rombongan sharing pengalaman dan pengetahuan tentang Posyandu kepada seluruh kader Posyandu Anyelir dan pengurus Persit KCK Cabang Dim 1615 sebagai pedoman dalam pelaksanaan Posyandu.

"Alhamdulillah ibu Ketua juga memberikan bantuan kepada Persit yang sedang sakit dan anak-anak kita yang berkebutuhan khusus," tutupnya.

Kamis, 01 Februari 2024

Kodim 1615/Lotim Inisiasi Clean Up Pendakian Gunung Rinjani

Okenews.net - Pasca digaungkan TNI AD Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam Untuk NKRI oleh Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, seluruh jajaran TNI AD langsung menggelar pembersihan lingkungan baik saluran irigasi, pasar, pantai dan penamaan bibit pohon (reboisasi) di masing-masing wilayah termasuk Kodim 1615/Lombok Timur.

Hari ini Kodim 1615/Lotim menggelar puncak pembersihan lingkungan (clean up) dan penanaman bibit pohon di jalur pendakian Gunung Rinjani Kecamatan Sembalun Kabupaten Lombok Timur, Kamis (1/2/2024).

Komandan Kodim 1615/Lombok Timur Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro dalam press releasenya menjelaskan pembersihan lingkungan di jalur pendakian Gunung Rinjani dan penanaman bibit pohon melibatkan 700 orang personel dari berbagai instansi dan semuanya diberangkatkan dari Kandang Sapi.

Personel yang dilibatkan terbagi menjadi 2 kelompok yakni kelompok pertama berangkat pukul 06.30 Wita dengan jumlah personel 280 orang sebagai tim aju (tim pendahulu) dengan sasaran pelawangan Sembalun sebanyak 240 orang dan sisanya di Pos 4 sebanyak 40 orang, sedangkan kelompok kedua sebanyak 420 orang berangkat pada 09.30 Wita menuju Pos 2 dan Pos 3 jalur pendakian Sembalun Pelawangan.

Perlengkapan yang dibawa sesuai kebutuhan masing-masing personel, bibit pohon, karung dan bekal logistik yang diberikan di Kandang Sapi.

Adapun bibit pohon yang dibawa sekitar 600 bibit pohon jenis Klokos, jukut, beringin, kepundung dan juwet, karung sebanyak 600 buah dan nanti juga ada pelepasan burung sebanyak 100 ekor.

Sesuai rencana, sambung Bayu Sigit, setelah mereka tiba pos masing-masing langsung melakukan penggalian lubang dan penanaman bibit pohon, namun jika waktu tidak memungkinkan untuk penanaman maka esok harinya dilakukan penanaman dan langsung pemungutan sampah.

"Khusus di Pelawangan dan Pos 4, jika waktu tidak memungkinkan maka esoknya (Jumat) mereka lakukan penanaman bibit pohon dilanjutkan pengambilan sampah dari Pelawangan turun sampai Pos 2," terangnya.

Lebih lanjut mantan Komandan Secata Rindam IX/Udayana juga menyebutkan Pangdam IX/Udayana bersama Forkopimda NTB baik Danrem 162/WB, Pj. Gubernur NTB dan Kapolda NTB, dan Forkopimda Lombok Timur ikut mensupport dalam pelaksanaan clean up dan reboisasi dengan ikut langsung di Pos 2 pada Jumatnya.

"Mohon doanya agar pelaksanaan clean up dan reboisasi ini berjalan aman dan lancar tanpa kendala," harap Letnan Kolonel Bayu Sigit.

Sebelumnya, pengecekan kesiapan personel tim aju dilakukan pada Rabu kemarin di lapangan Rest Area Kecamatan Sembalun oleh Dandim 1615/Lombok Timur.

Jumat, 26 Januari 2024

Dukung Ketahanan Pangan, Kodim 1615 Lakukan Pendampingan Petani

Okenews.net – Pasca ditandatanganinya Momorandum of Understanding (MoU) atau nota kesepakatan antara Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman dengan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto pada 4 Desember 2023 tentang Dukungan Pelaksanaan Pembangunan Pertanian, TNI khususnya jajaran TNI AD langsung melakukan pendampingan sesuai dengan instruksi dan program ketahanan pangan.

Demikian diungkapkan Komandan Kodim 1615/Lotim Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro di Makodim jalan Prof. M. Yamin Selong, Jumat (26/1/2024).

Dijelaskannya, penandatanganan MoU tersebut sebagai wujud komitmen TNI untuk mendukung peningkatan produksi pertanian dan berswasembada pangan. “Alhamdulillah ini sudah kami lakukan khususnya melalui para Bintara Pembina Desa yang tersebar di seluruh desa dan kelurahan,” ungkap Bayu Sigit.

Dalam pelaksanaannya di lapangan, para Babinsa akan bekerjasama dengan petugas Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) untuk membantu para petani agar lebih maksimal dalam pengelolaan lahannya sehingga hasilnya juga akan lebih maksimal. 

Hari ini, dibeberapa kelompok tani Babinsa terjun langsung untuk melakukan pendampingan terhadap para petani dan juga ada yang memantau langsung pendistribusian dan penyaluran pupuk bersubsidi hingga ke petani.

Pemantauan pendistribusian pupuk bersubisidi ini harus dilakukan secara bersama-sama khususnya oleh Dinas Pertanian yang memiliki leading sektor dibantu oleh aparat terkait agar betul-betul dapat disalurkan kepada petani yang memang berhak menerimanya.

Lebih lanjut Bayu Sigit mengatakan selain ada MoU tadi, Pemerintah Daerah sendiri juga membentuk Komisi Pengawasan Pupuk dan Pestisida (KP3) yang anggotanya merupakan gabungan dari beberapa instansi termasuk Kodim dan Polres untuk membantu Pemda dalam mengawasi peredaran pupuk dan pestisida khususnya di wilayah Kabupaten Lombok Timur.

Selain itu, Mantan Danyonif 742/SWY itu juga mengingatkan masyarakat agar menyiaplan pupuk organik sebagai pengganti atau cadangan apabila kekuragan pupuk bersubsidi dari pemerintah. 

“Salah satu upaya untuk mengatasi kekurangan pupuk jika pupuk bersubsidi kurang maka bisa memanfaatkan pupuk organik sebagai solusinya,” tutupnya. 

Pembantu Letnan Satu (Peltu) Rusman seorang Babinsa Labuhan Pandan Koramil 1615-03/Sambelia yang ikut melakukan pendampingan penyaluran pupuk bersubsidi di desa binaanya menyebutkan pupuk bersubsidi yang disalurkan di beberapa kelompok tani di desa binaannya dilakukan dalam dua tahap pada musim tanam saat ini dengan jatah per hektar bervariasi tergantung pengajuan rencana definitif kebutuhan kelompoktani (RDKK).

Rabu, 24 Januari 2024

Patroli Sambang Merupakan Wujud Sinergitas Nyata Lapas dan Kepolisian

Kegiatan patroli sambang, Lapas dan Kepolisian
Okenewa.net--Kegiatan patroli sambang merupakan wujud nyata sinergitas antara Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Selong Kanwil Kemenkumham NTB dan Kepolisian Sektor Kota (Polsekta) Selong serta Kepolisian Resor Lombok  Timur.

Kedatangan Kapolsekta Selong, Iptu Abdul Hadi bersama anggota Selasa, (23/01/2024) adalah bentuk sinergi dalam hal deteksi dini terhadap risiko gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas Selong.

Kalapas Selong, Ahmad Sihabudin mengatakan selain sebagai deteksi dini, kegiatan patroli sambang juga merupakan ajang silaturrahmi untuk lebih mempererat kerja sama antara Pemasyarakatan dan Kepolisian.

“Ini adalah salah satu bentuk sinergi yang berusaha terus kami bangun dengan Polres Lotim maupun Polsekta Selong,” tegas Ahmad Sihabudin.

Sementara itu, Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas, I Nyoman Agus Sukarma Antara menjelaskan patroli sambang yang dilakukan Polsekta Selong juga untuk mengecek beberapa hal terkait Warga Binaan (WB) di Lapas.

“Ada beberapa hal yang mereka tanyakan, seperti jumlah WB, jadwal makan WB, dan lain lain,” terangnya.

Senin, 22 Januari 2024

Babinsa Jajaran Kodim 1615 Kembali Lakukan Pendampingan Ketahanan Pangan

Okenews net – Bintara Pembina Desa atau dikenal dengan Babinsa kembali melakukan pendampingan terhadap petani khususnya di wilayah Kabupaten Lombok Timur. Pendampingan tersebut dilakukan kepada para petani mulai dari penyemaian, penananam hingga panen.

Demikian dikatakan Komandan Kodim 1615/Lombok Timur Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro disela-sela kesibukannya usai video conferent bersama Aster Kasad di Makodim, Senin (22/1/2024).

Untuk diketahui, hari ini Babinsa Wanasaba Koramil Selong Sertu Basri melakukan pendampingan pemupukan tanaman padi di kelompok tani Nyambuk Bawang Desa Wanasaba di atas lahan seluas 25 are. 

Sedangkan Babinsa Ketangga Koramil Keruak melakukan pendampingan penanaman padi terhadap petani di kelompok tani Lengayem Bersatu di Dusun Ketangga Jeraeng Timur Desa Ketangga Kecamatan Keruak di atas lahan sekitar 50 are.

Dijelaskannya, pendampingan petani ini sebagai salah satu upaya untuk menjaga ketahanan pangan di NTB khususnya di Kabupaten Lombok Timur terutama padi dan jagung.

“Ini juga sesuai dengan program TNI AD tahun ini untuk mendukung ketahanan pangan terutama beras dan jagung, minimal di daerah kita bisa terpenuhi kebutuhan masyarakat,” ujarnya. 

Menurut Bayu Sigit, dalam mendukung ketahanan pangan diperlukan kerjasama stakeholder terkait mengingat hampir setiap tahun lahan pertanian berkurang karena menurunnya lahan produktif dan kebutuhan akan perumahan yang dihadapkan dengan pertumbuhan penduduk terus bertambah.  

Untuk mengantisipasi itu, lanjutnya, harus dilakukan pemanfaatan lahan kosong baik milik pemerintah maupun swasta yang tidak di manfaatkan dengan sistem bagi hasil, sewa atau pinjam gratis sehingga tanah memiliki manfaat dan nilai ekonomis serta membantu ketahanan pangan.

KMHDI Sayangkan Cawapres Tidak Serius Singgung Krisis Iklim sebagai Penyebab Keroposnya Ketahan Pangan

 

Oekenews.net--Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) menyayangkan para calon wakil presiden (cawapres) tidak menyinggung secara serius krisis iklim dalam debat keempat cawapres Pemilu 2024, Minggu (21/01/2024). Padahal salah satu penyebab keroposnya ketahanan pangan Indonesia adalah dampak dari krisis iklim.

Ketua Umum Pengurus Pusat KMHDI I Wayan Darmawan mengatakan  para cawapres belum melihat krisis iklim sebagai faktor signifikan penyebab keroposnya ketahanan pangan Indonesia. Sehingga solusi konkret terhadap ketahanan pangan Indonesia yang disampaikan oleh para cawapres cenderung tidak komperhensif. 

"Padahal jika kita lihat beberapa tahun belakangan. Krisis iklim jadi variabel penting keroposnya ketahanan pangan kita. Sebagai contoh dampak krisis iklim seperti peningkatan suhu dan perubahan curah hujan telah mengakibatkan terjadinya gagal panen," terangnya, Minggu (21/012024).

Pada tahun 2023 tambah Darmawan, fenomena El Nino telah membuat ribuan hektar lahan pertanian harus gagal panen atau penurunan produksi lantaran kekeringan. Hal ini membuat ketersedian beras menjadi menipis ditengah masyarakat dan memicu terjadinya kenaikan harga beras. 

Untuk itu, Darmawan mengatakan dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan, maka Indonesia harus segara berkomitmen mengatasi krisis iklim. Menurutnya sejauh ini Indonesia belum menunjukan komitmen secara serius mengatasi krisis iklim, padahal dampaknya sudah sangat terasa dan nyata.

Kendati demikian, ia mengapresiasi para cawapres memiliki pandangan tentang pentingnya bagi Indonesia harus segera melakukan transisi energi dari fosil ke energi baru terbarukan (EBT). Namun, kata Darmawan pandangan saja tidak cukup, dibutuhkan komitmen dan keberanian politik untuk menjalankan transisi energi. 

"Hal ini mengingat tidak semua pihak ingin mempercepat transisi energi. Hal ini karena transisi energi bisa merugika bisnis-bisnis energi  yang berbasis fosil. Untuk itulah butuh keberanian politik. Peta jalan transisi energi sudah ada tinggal itu dilaksanakan dengan komitmen tinggi," terangnya.

Senin, 15 Januari 2024

Pemkab Lombok Timur Gelar Rapat Evaluasi Kinerja

Pj Bupati pimpin rapat evaluasi
Okenews.net – Pj Bupati Lombok Timur HM Juaini Taofik mengingatkan pentingnya bukti dukung terhadap 10 indikator dan 106 sub indikator yang menjadi titik tekan pemerintah pusat.

Hal itu disampaikan Pj Bupati saat memimpin rapat evaluasi kinerja yang berlangsung Senin (15/01/2024) guna mempercepat laporan kinerja triwulan 2 dan menyempurnakan laporan kinerja triwulan 1.  

Ia menegaskan sejumlah isu yang menjadi perhatian pemerintah pusat. Salah satunya adalah pengangkatan Pjs. Kepala Desa yang berasal dari PNS agar hal tersebut dikomunikasikan dengan baik kepada masyarakat.

Ia berharap Pjs. Kades yang kinerjanya akan dievaluasi secara berkala tersebut nantinya dapat mengoptimalkan percepatan berbagai program startegis seperti penurunan stunting, kemiskinan ekstrim, dan program lainnya.

Sementara untuk mempercepat penetapan Pengguna Anggaran (PA) dan Kuasa Pengguna Anggaran (KPA), ia berharap pekan ini seluruh PA dan KPA sudah rampung sehingga pengadaan barang dan jasa sudah dapat dimulai.

Demikian juga pengendalian inflasi daerah yang menjadi fokus pemerintah pusat, diharapkan dapat terus dipantau dan dikendalikan.

Terkait pengendalian inflasi daerah, inspektur Daerah Hj. Baiq Miftahul Wasli mengingatkan pentingnya memperbarui data ketersediaan barang, distribusi, serta keterjangkauan harga secara berkesinambungan di samping koordinasi yang baik seluruh tim pengendali inflasi.

Pemerintah pusat telah menekankan agar mengalokasikan belanja tidak terduga (BTT) untuk pengendalian inflasi daerah. Pelaksanaan tiga program prioritas seperti pemenuhan UHC, Mall Pelayanan Publik, dan strategi penurunan stunting pun diingatkan untuk lebih dipertajam dalam pemenuhan bukti dukung dan struktur anggaran.

Minggu, 14 Januari 2024

Warga Bima Serahkan Senpi Rakitan untuk Dimusnahkan

Puluhan Senpi rakitan yang diserahkan warga untuk dikusnahkan
Okenews.net - Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat  Irjen Pol Drs. Raden Umar Faroq  SH .M.hum., hadiri Penyerahan dan Pemusnahan Senpi Rakitan yang diserahkan oleh Warga  Desa Renda dan Cenggu Kecamatan Belo Kabupaten Bima.

Penyerahan dan Pemusnahan  Senpi Rakitan itu berlangsung di lapangan Mapolres dan di inisiasi Oleh Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo SIK. MIK. Sabtu (13/01/24) sekira pukul 13.00. WITA.

"Kegiatan tersebut mengangkat Tema  Penyerahan dan Pemusnahan Senpi Rakitan dalam mewujudkan  situasi Kamtibmas Kondusif diwilayah hukum Polres Bima Kabupaten  dan kota Bima Menjelang  Pesta Demokrasi Tahun 2024".

Dalam kegiatan itu Kapolda NTB Irjen Drs. Raden Faroq  SH.M.hum mengucapkan terimakasih kepada masyarakat khususnya warga Desa Cenggu dan Desa Renda yang telah menyerahkan  senjata api rakitan dengan Sukarela pasca terjadinya selisih paham beberapa waktu lalu.

Orang nomor satu dijajaran Kepolisian Nusa Tenggara Barat itu juga mengapresiasi dan mengucapkan terimakasihnya kepada masyarakat Desa Renda dan Desa Cenggu yang dengan suka menyerahkan Senjata Api Rakitan.

Senjata api rakitan jenis Laras panjang dan pendek yang berjumlah 15 pucuk itu diserahkan secara sukarela oleh kedua Desa diwilayah Kecamatan Belo kepada pihak kepolisian resor Bima.

"Saya atas nama institusi dan Pribadi mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Desa Renda dan Cenggu yang dengan sukarela menyerahkan senjata api rakitan kepada kepolisian semoga kedepannya kedua Desa  bisa hidup berdampingan dan rukun" Ucap Pria dengan Bintang Dua di Pundaknya itu.

Kapolda NTB Irjen Pol Drs Raden Umar Faroq SH., M.hum., Juga berharap  kepada warga yang belum menyerahkan senjata api rakitan agar segera menyerahkan karena nanti pihak Kepolisian ketika sudah memakai aturan yang berlaku akan melakukan proses hukum bagi warga yang memiliki Senjata api rakitan dapat di jerat dengan UU darurat no. 12 tahun 1951 pasalnya dapat membahayakan nyawa orang lain.

Untuk  itu  beliau menghimbau kepada warga Kabupaten dan Kota Bima yang menguasai maupun memiliki Senjata Api rakitan segera menyerahkan kepada pihak kepolisian ataupun bisa menyerahkan kepada aparat Pemerintah Desa seperti Kepala Desa, Kepala Dusun maupun Ketua RT.

Kapolda NTB  Irjen Pol Drs Raden Umar Faroq SH. M.Hum., juga menghimbau dan mengajak  warga kabupaten maupun kota Bima untuk tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu negatif yang tidak jelas.

Karena hal itu dapat menimbulkan perpecahan dan mengharapkan kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten dan Kota Bima untuk bersama-sama membantu pihak Kepolisian dalam menjaga dan mensukseskan pesta Demokrasi tahun 2024 yang aman dan damai.

Diakhir kegiatan itu Kepala Desa Cenggu dan Renda menyerahkan I5 Pucuk Senjata api rakitan itu kepada Kapolda NTB  dan setelah itu seluruh senjata rakitan itu  di Musnahkan/ dipotong menggunakan mesin pemotong.

Pemusnahan itu ikut dilakukan langsung oleh Kapolda NTB Irjen Pol Drs. Raden Umar Faroq SH., M.hum dan Bupati Bima Hj Indah Damayanti Putri SE., M.ip.

Jumat, 12 Januari 2024

Denpom IX/2 Mataram Sosialisasi Opsgaktib di Bale Langgak Makodim 1615/Lotim

Wadan Denpom IX/2 Mataram Mayor Cpm Lalu M. Hiban bersama rombongan di Makodim Lotim
Okenews.net – Komandan Kodim 1615/Lombok Timur Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro menginstruksikan kepada seluruh personel jajarannya baik prajurit TNI maupun PNS untuk tertib dalam berlalu lintas.

Hal dikatakan Dandim 1615/Lotim seusai Wadan Denpom IX/2 Mayor Cpm Lalu M. Hiban memberikan sosialisasi operasi penegakan dan ketertiban (Opsgaktib) kepada puluhan personelnya di Bale Langgak Makodim jalan Prof. M. Yamin Selong Kabupaten Lombok Timur, Jumat (12/1/2024).

Sosialisasi Opsgaktib tahun 2024 dengan sandi “Waspada Wira Tombak” digelar secara serentak oleh Polisi Militer TNI AD (POMAD) di seluruh jajaran TNI AD dan khususnya di wilayah Korem 162/WB dilaksanakan oleh Denpom IX/2 Mataram Pomdam IX/Udayana.

Dikatakannya, dalam berlalu lintas perlu adanya kesadaran dari masing-masing personel untuk taat dalam berlalu lintas di jalan raya karena Opsgaktib ini rutin dilakukan setiap tahun oleh Polisi Militer dalam hal ini Denpom IX/2 Mataram.

Untuk itu, Mantan Danyonif 742/SWY itu menekankan agar masing-masing personel sebelum menggunakan kendaraannya mengecek kondisi dan kelengkapan kendaraan termasuk administrasi yang harus dimiliki oleh personel agar selamat dengan aman sampai tujuan. 

Sebelumnya, Wadan Denpom IX/2 Mataram Mayor Cpm Lalu M. Hiban dalam sambutannya mengatakan sosialisasi Opsgaktib ini dilakukan sebagai salah satu upaya preventif untuk meminimalisasi dan menekan angka kecelakan dalam berlalu lintas sekaligus untuk mencegah terjadinya pelanggaran yang dilakukan oleh anggota Kodim dalam berlalu lintas di jalan raya.

“Upayakan kelengkapan kendaraan terpasang seperti lampu, spion, plat kendaraan, knalpot yang standar dan perhatikan kondisi ban, gunakan helm serta kelengkapan administrasi seperti SIM dan STNK agar aman dan tenang selama berkendaraan,” tutupnya.

Setelah memberikan sosialisasi, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan kendaraan milik pribadi maupun dinas oleh anggota Denpomdam IX/2 Mataram didampingi Provost Kodim baik roda 2 dan roda 4 di lapangan apel Makodim.

Rabu, 10 Januari 2024

Topikterkini.com Rayakan Hari Jadi ke- 5, Komitmen sebagai Media Terdepan dan Terpercaya

Hut Media Online Topikterkini.com yang ke 5 

Okenews.net-Media online Topikterkini .com rayakan 5 tahun berkhidmat di Lombok Timur dengan menyajikan berita terdepan dan terpercaya untuk masyarakat. Peryaan milad ke 5 tersebut bertempat di Lesehan Kembang Desa Waringin, Kecamatan Suralaga. Rabu (10/1/2024).

Dikesempatan Kadis Kominfo mewakili Pj Bupati Lombok Timur menyampaikan dalam sambutannya mengupresiasi sajian berita yang dimuat topik terkini, tidak hanya menyanjung tetapi juga memberikan kritik pada pemerintah.

"Itulah media tidak hanya memberikan berita baik buat pemerintah tetapi memberikan masukan lewat tulisan pedasnya," ucapnya.

Ia juga mengucapkan selamat ulang tahun ke 5 buat topik terkini dengan harapan tetap menjaga independensi dan berpediman pada kode etik jurnalis dalam menyajikan berita.

"Ini juga untuk teman media yang lain tetap menjaga independensinya dalam memberikan berita yang berimbang," harapnya.

Senada juga degan yang disampaikan Bang Widi yang juga sebagai dewan penasehat Forum Wartawan Media Online Lombok Timur, dimana keberadaan media juga sebagai perusahan yang membangun disampinh ada komersilnya melalui iklan dan advetorial.

"Itu semua untuk kelangsungan perusahan untuk menyambung domain website bukan semata untuk komersil pribadi," ungkapnya.

Melalui kesempatan itu  Ia mewakili perusahaan media yang lain berharap agar pemerintah juga memberikan perhatian lebih di tahun 2024 ini agar eksistensi media yang ada di Lombok Timur terkaper sebagai media yang memberikan informasi pada publik.

"Mudahan ini bisa disampaikan pak kadis kominfo pada pak Pj Bupati," harapnya.

Diwaktu yang sama Kepala Biro Topikterkini.com Hairil Qadri mengatakan, alhamdulillah acara Hut media topikterkini.com berjalan dengan lancar, Ucap Hairil yang akrab di sapa kancil.

Ia menyebut, acara Hut media topikterkini.com di rangkaikan dengan pembagian sembako untuk anak yatim, Piatu, Jopo,tidak mampu dan pemberian piagam penghargaan kepada Pejabat yang sudah memberikan suport, dukungan dan bertukar informasi.

“ Walaupun acara nya sangat sederhana kami dari panitia sangat berterimakasih kepada pihak yang sudah membantu,” Katanya.

“ Semoga kedepannya acara Hut media topikterkini.com bisa kami tingkatkan lagi,” Tutupnya.

Diakhir acara dilakukan peniupan lilin milad ke 5 bersama kadis kominfo, PS Humas Polres Lombok Timur, Kodim 1615 Lombok Timur, Danki Brimob dan pimpinan media yang ada di Lombok Timur.

Sabtu, 06 Januari 2024

IAIH NWDI Pancor Resmi Lantik 9 Unit UKM Mahasiswa.

 

Pelantikan 9 UMKM Mahasiswa IAIH NWDI Pancor
Okenews.net - Institut Agama Islam Hamzanwadi (IAIH) Pancor resmi membentuk sembilan Pusat Studi dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) baru pada Sabtu, 6 Januari 2024.


Sembilan organisasi itu adalah Pusat Studi dan Gerakan Lingkungan Mahasiswa IAIH Pancor, UKM Hamilul Qur'an, UKM Bahasa Asing, UKM Kajian dan Riset, UKM Olahraga dan Kesehatan, UKM Seni dan Budaya, UKM Kepemimpinan dan Pengembangan Diri, UKM Entrepreneurship, dan UKM Sinematografi.


Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan IAIH Pancor, Dr. Hayyi Akrom, mengatakan salah satu alasan urgen diluncurkannya organisasi tersebut adalah karena terjadinya masalah lingkungan.


Baginya, krisis lingkungan hijau sudah berada di depan mata, salah satu bukti nyatanya adalah kenaikan suhu dari hari ke hari.


"Kita ingin mahasiswa kita punya kepekaan dengan problem lingkungan sekitar. Anomali cuaca ini saya pikir merupakan salah satu dampak kerusakan lingkungan," kata Akrom, pada hari yang sama.


Selain itu, kampusnya ingin menggenjot jumlah pelaku wirausaha atau entrepreneur muda di daerah.


"Menurut berbagai kajian, keberadaan entrepreneur kita masih di bawah standar. Kami harap dengan UKM ini muncul jiwa-jiwa wirausahawan dari mahasiswa kami," jelasnya.


Saat ini total organisasi mahasiswa di IAIH Pancor menjadi 11 unit. "Ini menjadi wadah pengembangan minat-minat dan hobi mereka," tutupnya. 


Rabu, 03 Januari 2024

Forum Jurnalis Lombok Timur, Resmi Jalin Kerjasama dengan IAIH NWDI Pancor

 

Okenews.net- Ketua Forum Jurnalis Lombok Timur (FJLT) teken kerjasama publikasi seputar kampus Institut Agama Islam Hamzanwadi (IAIH) NWDI Pancor. Rabu (3/1/2024)

Kerjasama tersebut dikatakan Ketua FJLT Rusliadi bertujuan membantu dunia pendidikan dengan memberikan informasi seputar kampus IAIH Pancor .

"Ini tentu sangat berguna bagi publik karena dengan memberikan informasi para mahasiswa dan orang tuanya tau berkembangan kampus," ungkap Rusli.

Ia berharap kerjasama ini terus berlanjut sehingga kedua belah pihak juga saling bermutualisme dan peran dari media memberikan informasi akurat dan memajukan dunia pendidikan tercapai.

Pun dengan Wakil Rektor IAIH NWDI Pancor TGH Dr Hudatullah, MA mengatakan ini merupakan hal baik karena bagaimanapun dengan dipublikasikan media semua apa yang menjadi informasi kampus yang perlu diketahui oleh publik cepat tersampaikan.

"Mudahan ini menjadi awal yang baik dan segala informasi yang dibutuhkan publik dapat mudah tersampaikan melalui kerjasama media ini," ungkap TGH Hudatullah.

Selasa, 02 Januari 2024

Apel Perdana Tahun 2024 Kalapas Selong Cek Kesiapan Jajaran

Lapas Kelas IIB Selong
Okenews.net -Awali tahun 2024 Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Selong Kanwil Kemenkumham NTB, Ahmad Sihabudin cek kesiapan jajaran melalui pelaksanaan apel pagi yang diselenggarakan di halaman depan kantor Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Selong, Selasa (02/01/2024).

Dalam arahannya, Ahmad Sihabudin menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya atas kinerja dan kerja sama yang telah terlewati pada tahun 2023 serta menyampaikan harapannya untuk kinerja yang lebih baik di tahun 2024.

"Kedepannya kita akan teruskan program-program yang menjadi unggulan Lapas Kelas IIB Selong, kita agendakan rapat bersama seluruh jajaran guna menyamakan persepsi dan memitigasi masalah yang seringkali dihadapi dalam pemberian layanan," ungkapnya.

"Mari kita teruskan program untuk mewujudkan Lapas Kelas IIB Selong yang WBK dan WBBM di tahun 2024," tambahnya.

Selanjutnya di akhir pelaksanaan kegiatan apel, Kalapas Kelas IIB Selong, Ahmad Sihabudin mengecek kehadiran jajaran beserta kelengkapan atribut yang dikenakan, "kegiatan ini menjadi salah satu cara untuk mengecek kesiapan jajaran dalam mengahadapi kinerja tahun 2024," ungkapnya.

Tiada henti Berbagi Songsong tahun baru 2024 Ceria , Rachmat Hidayat Kembali berbagi Kursi Roda untuk Ummat Hindu dibanjar Tulamben

 

Okenews.net  -- Tutup Tahun 2023, Sambut Tahun Baru dengan Ceria, Anggota DPR RI dapil Lombok dari PDI Perjuangan , Rachmat Hidayat lagi berbagi bantuan kemanusiaan dalam bentuk menyumbang 2 Kursi Roda untuk warga umat Hindu di Banjar Tulamben, Lingkungan Gulinten, Kelurahan Pagutan Mataram. 

Sementara sisa Kursi roda lainnya Rachmat minta anggota DPRD Kota Mataram dari PDIP untuk membagikan kepada yang memerlukan bantuan.  

"Kalau saya sendiri yang membagikan bantuan Kursi Roda akan lama tersalurkan. Untuk itu saya minta tolong anggota dprd kota mataram untuk membagikan juga," tutur Rachmat Hidayat , Jumat akhir pekan kemarin. 

Selain itu Sabtu Akhir pekan kemarin ( 30 Desember 2023 ) , Rachmat Hidayat juga membagikan 30 Rumah Sejahtera Terpadu (  RST ) di desa Pemongkong dan Serewe Lombok Timur yang diperuntukan untuk warga miskin/janda dan orang tua jompo . Adapun budget per rumah sejahtera terpadu ( RST ) adalah 20 juta per kk. 

Pada pembagian 30 RST , Rachmat Hidayat mewakilkan serah terima bantuannya kepada Ahmad Sukro dan Ahmad Amrullah. Turut hadir dalam prosesi serah terima bantuan 30 RST ini Kepala Dinas Sosial Lombok Timur, H Suroto dan Kades Pemongkong, Rudi Mulyono

Semua  bantuan kemanusiaan yang bersumber dari aspirasi dan wasilah Rachmat Hidayat sebagai Anggota DPR RI Komisi VIII yang bermitra dengan Kemensos RI. 

Selain itu Pemberian bantuan Kursi Roda, Rachmat secara pribadi memberikan sumbangan tunai untuk 13 banjar di lingkungan kelurahan pagutan.

Acara pemberian bantuan Kemanusiaan Rachmat Hidayat diacarakan dalam Simakrama yang dilangsungkan di Banjar Tulamben, Lingkungan Gulinten, Keluruhan Pagutan , Kota Mataram. 

Hadir dalam Simakrama ini Ketua 13 Banjar se Kota Mataram, Mantan Ketua PHDI NTB yang tokoh di lingkungan Pakraman Pagutan, I Gede Mandra. Selain itu hadir sejumlah Anggota DPRD NTB dan Kota Mataram dari PDI Perjuangan antara lain , Made Slamet, I Wayan  Wardana dan I Gde Wiska.

Terkait sumbangan pribadinya utk 13 banjar, Rachmat mengatakan  semata-mata untuk saling menguatkan dan berbagi untuk kebaikkan bersama bersama dalam merawat persaudaraan dan silaturahmi. 

"Terus terang saya kaget dengan sambutan yang hadir dalam Simakrama ini ada tokoh dari 13 Banjar yang hadir. Awalnya saya pikir , hanya mendatangi rumah yang memerlukan bantuan kursi saja. Tidak tahunya sama anggota DPRD saya , I Wayan Wardana dibuatkan acara seperti ini. Kalau gitu saya nyumbang @ Rp 2,5 juta untuk kegiatan bersih-bersih di tiga belas banjar ," kata Rachmat di sambut tepuk tangan meriah.

Selanjutnya Rachmat mengucapkan terima kasih atas sambutan dan kehadiran para tokoh dari tiga belas banjar menerimanya. 

"Sekali lagi saya menghaturkan terima kasih atas sambutannya dalam Simakrama sore ini," imbuh Rachmat .

*Perhatian Rachmat untuk Umat Hindu*

Sementara itu, Ketua Yayasan Dharma Laksana Mataram,  Made Slamet menegaskan bahwa selama ini H. Rachmat Hidayat senantiasa memberikan perhatian kepada Umat Hindu. Termasuk bagaimana beliau memberikan ijin dan merestui kepada saya untuk  memimpin dan memperbaiki kinerja sebuah Yayasan milik satu-satunya umat Hindu yakni Yayasan Dharma Laksana Mataram. 

"Awalnya saya menghadap kebeliau sehubungan saya diminta oleh penglisir-penglisir untuk mengurus dan memimpin Yayasan Dharma Laksana yang saat itu masih kocar kacir. Oh silahkan kata beliau ," ujar made Slamet. 

Saat ini, lanjut Made Slamet Yayasan Dharma Laksana Mataram sudah bertambah maju , bangunannya sudah meningkat. Dan semua yang kami lakukan tersebut atas perintah Pak Ketua, H Rachmat Hidayat , termasuk dananya bermilyar-milyar untuk membangun dan membesarkan Yayasan satu-satunya Yayasan milik Umat Hindu. 

"Termasuk peresmian Asrama putra , termasuk pemberian nama aula yang H Rachmat Hidayat namai yakni Aula Bung Karno," terang Made Slamet yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Mataram.

Terpisah Mantan Ketua PHDI NTB yang juga salah tokoh di desa Pakraman Pagutan, I Gede Mantra secara singkat mengakui peran dan partisipasi anggota Legislatif dari PDIP dalam membina konstituen. 

*Bantuan 30 RST di Lombok Timur* 

Sementara itu pada hari sabtu akhir pekan ( 30 Desember 2023 ) , Rachmat Hidayat juga membagikan 3O Unit Rumah Sejahtera Terpadu ( RST ) untuk  kalangan warga miskin/ janda miskin dan orang tua jompo di desa Pemongkong dan Serewe. Acara penyerahan bantuan 30 RST dilakukan di aula kantor Desa Pemongkong. 

Dalam Sambutannya Mewakili Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Timur, Kadis Sosial Lotim , H Suroto agar bantuan 30 RST yang bersumber dari Aspirasi Anggota DPR RI dapil Lombok , H Rachmat Hidayat bisa diselesaikan dengan baik dan sesuai spek. Hal ini agar bisa dijadikan contoh  bagaimana bantuan 30 RST bisa dipakai dengan layak oleh warga desa Pemongkong dan Serewe. 

"Semoga Bantuan 30 RST  ini bisa berguna sebagai tempat tinggal yang layak untuk masyarakat Pemongkong dan Serewe penerima manfaat," tutur H Suroto. 

Sementara itu Kades Pemongkong , Rudi Mulyono juga mengucapkan terima kasih atas atensi dan Kepedulian Anggota DPR RI dapil Lombok dari PDI Perjuangan, H Rachmat Hidayat dalam memberikan bantuan rumah sejahtera terpadu warganya yang miskin. 

"Mewakili warga desa Pemongkong , saya mengucapkan terima kasih atas bantuan 30 unit RST. Semoga perhatian dan atensi H Rachmat Hidayat tidak berhenti sampai disini," Harap Rudi Mulyono. 

Ahmad dan Ahmad Sukro yang mewakili Rachmat Hidayat berjanji akan meneruskan Aspirasi warga desa Pemongkong dan Serewe terkait keberlanjutan Aspirasi Kak Tuan H Rachmat Hidayat di wilayah selatan. 

"Insya Allah Kak Tuan H Rachmat Hidayat kedepan tetap akan membagikan bantuan untuk warga bagian selatan tanpa pandang bulu. Dalam waktu dekat masih ada beberapa bantuan yang akan turun lagi di wilayah selatan," ujar Ahmad Amrullah didampingi Ahmad Sukro. 

Minggu, 31 Desember 2023

Akhir Tahun, KMHDI Soroti 3 Isu Mulai Pelemahan Demokrasi, Krisis Iklim, hingga Rendahnya Akses Pendidikan

 

Okenews.net-Mengakhiri tahun 2023, Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) mengeluarkan kajian dalam bentuk 'Catatan Akhir Tahun 2023 KMHDI'. Dalam Kajian ini KMHDI menyoroti soal pelemahan demokrasi, krisis iklim, sampai rendahnya akses pendidikan.

Ketua Umum PP KMHDI I Wayan Darmawan mengatakan sepanjang  2023 kondisi  Indonesia  tidaklah  baik-baik  saja.  Sejumlah  peristiwa  yang  muncul memperlihatkan  Indonesia  tengah  menghadapi  sejumlah  persoalan  mendasar yang  jika  tidak  segera diselesaikan  akan  membawa  dampak  buruk  bagi  perkembangan  bangsa  dan  negara.  

Dalam sektor demokrasi, Darmawan mengatakan KMHDI menyoroti terjadinya regresi demokrasi yang ditandai dengan upaya pelemahan institusi-institusi demokrasi seperti mahkamah konstitusi, KPK, dan media. Disamping itu ia juga menyoroti fenomena menyeruaknya dinasti politik.

"Seperti  kita ketahui  bersama,  Pemilu  2024  dimulai  dengan  proses  intervensi  lembaga  kehakiman  yang  membuat  anak pertama  Presiden  Joko  Widodo, Gibran  Rakabuming  Raka  mendapati  karpet  merah  untuk  lolos  sebagai calon  wakil  presiden," terangnya.

Seiring dengan pelemahan demokrasi, Darmawan juga menyoroti penegakan hukum Indonesia yang cenderung mengalami stagnasi. Ia mengatakan munculnya gerakan di media sosial seperti #noviralnojustice dan #percumalaporpolisi adalah bentuk lemahnya sistem penegakan hukum Indonesia.

"Terlebih citra penegakan hukum kita dicoreng dengan kasus pemerasan Ketua KPK, kasus SYL, Hakim Agung Gazalba Saleh, dan Johny G Plate," terangnya.

Sementara itu, dalam  sektor lingkungan Darmawan mengatakan kegagalan  negara  dalam  mencegah  kebakaran  hutan  dan  lahan  sepanjang  tahun  2023,  telah menyebabkan  ratusan  hektar  hutan  dan  lahan  terbakar  sehingga  menyebabkan  ratusan  ribu  masyarakat rentan  terkena  gangguan  pernapasan.

"Bahkan sebagian  dari  mereka  juga harus  tersingkir  dari  ruang  hidupnya.  Tidak hanya  itu,  kebakaran  hutan  dan  lahan  yang  terjadi  di  Indonesia  juga berkontribusi bagi krisis iklim yang  tengah  melanda  dunia," terangnya.

Darmawan menjelaskan krisis iklim telah  menyebabkan bencana  seperti  banjir,  tanah lonsor, kekeringan, kelangkaan air,  naiknya permukaan  air  laut,  pencairan  es  kutub, dan badai dashyat  serta  penurunan keanekaragaman terjadi hayati.  

"Bencana  ini  telah  menimbulkan  krisis  multidimensional  seperti  contoh  kekeringan  dan  kelangkaan  air bersih  akan  turut  menghasilkan  krisis  pangan  yang  ditandai  dengan  terbatasnya  pasokan  pangan  di  pasar lantaran gagal  panen," terangnya.

Sementara itu,  dalam sektor pendidikan tambah Darmawan, alokasi  20  persen  anggaran  pendidikan belum berkorelasi langsung  terhadap  peningkatan  kualitas sumber setiap  tahunya  masih daya  manusia  Indonesia.  

Mengutip Survei berkala yang  dilakukan  Program  For  Internasional  Student  Assesment  (PISA)  yang  dirilis  OECD  terus  menunjukan posisi  memprihatinkan  Indonesia  di  lapangan  Pendidikan.  

Disamping  itu,  mahalnya  biaya  pendidikan  tinggi  juga  menjadi  problem yang  belum  terselesaikan.  Hal  ini  membuat  pendidikan  tinggi  sangat sulit  diakses  oleh  masyarakat. Pendidikan  bukan  lagi  untuk  kepentingan  public  namun  untuk  kepentingan  orang  yang  hanya  bisa mengakses. 

Darmawan menjelaskan kendatipun  masih  terdapat  sejumlah  persoalan  yang  dialami,  terdapat harapan  bahwa  pada  tahun  depan  persoalan-persoalan  tersebut  dapat  segera  diseesaikan.  Terlebih  pada tahun  depan  akan  terjadi  pergantian  kepemimpinan  nasional  dan  daerah. 

"Kita berharap dengan terpilihnya pemimpin baru, persoalan-persoalan mendasar tersebut dapat segera diselesaikan," terangnya.

Telah Hadir, Jasa Ojek Pendakian Gunung Rinjani.

 

Jasa Ojek Rinjani
Okenews.net-Jika ingin mengisi waktu libur ke Gujung Rinjani via Sembalun, tapi tidak mau capek, kita bisa menggunakan ojek gunung. Naik ojek gunung ini, akan mengantar pendaki dari pintu masuk pendakian kandang sapi hingga ke pos II.

Jarak dari kandang sapi menuju Pos II sepanjang enam kilo meter. Jika jalan kaki maka membutuhkan waktu 3,5 sampai 4,5 Jam untuk sampai di pos 2. Namun jika menggunakan jasa ojek hanya butuh waktu 40 menit saja.

Ojek gunung rinjani ini bisa kalian temukan jika mendaki melalui pintu masuk kandang sapi, Desa Sajang, Kecamatan Selambalun. Jasa ojek gunung rinjani sekali jalan berkisaran Rp200.000 per orang. Tarif ini berlaku saat mendaki ke Pos II, dan turun dari pos II ke kandang sapi.

Ojek-ojek yang tersedia merupakan Masayarakat setempat dan sudah sangat professional dalam menjalankan profesinya. Kendaraan yang dipakai juga sudah dimodifikasi sehingga aman untuk membawa penumpang.

Salah satu ojek gunung rinjani, Sahrul, mengaku sehari dapat mengatar pendaki dua sampai tiga kali. Terkadang tidak ada sama sekali.

"Kadang dapat dua sampai tiga kali, kadang zoonk (kosong)," tutur Sahrul, Minggu, 31 Desember 2023.

Tarif Rp200.00 ini, berkalu bagi semua pendaki. Baik mancanegara maupun lokal. Akan tetapi, pendaki seputaran Pulau Lombok masih bisa dinego.

"Kalau warga Lombok Timur, masih kita bisa kurangi,"ujar pemuda tubuh langsing itu, sambil menunggu penumpang di pertengahan pos 1.

"Kalau naiknya di pertengahan jalan antara pos I dan Pos II, harganya turun, Rp100.00 hingga Rp50.000," tambahnya.

Ojek gunung rinjani ini, mangkal pada malam hari juga lo. Jadi para pendaki tidak usah khawatir, bisa mendapat potongan harga jik memesan terlebih dahulu. Dapat menghubungi nomor/whatshapp  087765791284.

Sabtu, 30 Desember 2023

Hanapi, Owner LOMBOKSATU Nahkodai SMSI Lombok Timur

Hanapi, Ketua SMSI Lombok Timur yang terpilih secara aklamasi
Okenews.net - Ketua organisasi perusahaan media/pers yakni Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Lotim di penghujung tahun 2023 diduduki ketua baru. 

Musyawarah Kabupaten kali, pemilik perusahaan media Lombok Satu, Hanapi terpilih secara aklamasi untuk periode 2023-2026 menggantikan Ketua Demisioner, Suhaidi.

Hanapi ditetapkan sebagai Ketua SMSI Lotim dalam Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke-II di Pondok Tete Batu, Kecamatan Sikur, Sabtu 30 Desember 2023.

Sidang Muskab ke-II dipimpin Karomi, Sekretaris, M. Rifai dan Anggota, Ahmad Yani. 

Hadir pada Rakerda ke-III ini seluruh pengurus dan anggota SMSI Lotim periode sebelumnya.

Dalam Rakerda tersebut, sebagian besar pemilik hak suara kompak menyatakan setuju mengangkat, Hanapi menakhodai SMSI Lotim selama tiga tahun ke depan. 

Adapun pengurus SMSI Lotim 2021-2023 (demisioner), Ketua Suhaidi, Sekretaris Ramli Nurawang dan Bendahara Yoni Ariadi. 

SMSI Kabupaten Lombok Timur
"Saya siap mengemban amanah yang diberikan para anggota SMSI Lotim untuk periode 2023-2026,” kata Hanapi dalam sambutannya.

Untuk itu, ia akan berupaya membawa SMSI Lotim menjadi lebih baik ke depan. Terutama memperkuat solidaritas dan kekompakan antara anggota SMSI Lotim.

Termasuk dengan para jurnalis, pemerintah dan instansi lainnya baik yang ada di Lotim maupun di NTB. 

Hal lainnya yang paling penting adalah akan lebih transparan dalam mengelola dan mengerjakan berbagai program. 

Menurutnya, organisasi ini merupakan wadah perusahaan media di Lombok Timur untuk meningkatkan solidaritas hingga relasi. 

"Terima kasih atas kepercayaan ini. Terima kasih juga kepada pengurus sebelumnya atas upayanya memajukan organisasi SMSI Lotim,” ungkapnya. 

Usai pemilihan ketua, selanjutnya dilaksanakan pemilihan formatur. Tim formatur dipilih tiga orang terdiri dari ketua terpilih. Tim formatur diberikan waktu paling lama sebulan melengkapi struktur kepengurusan.

Ketua SMSI NTB H Syukur menyampaikan selamat ke SMSI Lotim yang baru. Kepengurusan SMSI Lotim ini diharapkan bisa menjadi teladan bagi pengurus SMSI lainnya di kabupaten/kota di NTB.

“Teman-teman SMSI di Lombok Timur harus berkomitmen untuk menjaga marwah organisasi ini,” pesannya. 

Sebelum pelaksanaan Muskab ke-II ini, SMSI Lotim tanggal 29 Desember 2023 merangkainya dengan Pelatihan Manajemen Pengelolaan Media.

Selamat Idul Fitri 1444 H


Selamat Idul Fitri 1444 H

 

Pendidikan

Hukum

Ekonomi