www.okenews.net: Pemuda
Tampilkan postingan dengan label Pemuda. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pemuda. Tampilkan semua postingan

Rabu, 28 Januari 2026

Pemuda Jerowaru Pasang Arah Baru: KNPI Resmi Dilantik, Pariwisata Jadi Tumpuan Masa Depan

DPK KNPI Jrowaru

Okenews.net- Semangat perubahan mengemuka dari Kantor Camat Jerowaru, Rabu (28/01/2026), saat Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Jerowaru resmi dilantik untuk masa bakti 2025–2028. Pelantikan tersebut sekaligus menjadi momentum awal konsolidasi gerakan pemuda melalui rapat kerja, dengan tekad besar membangun Jerowaru yang lebih maju dan berdaya saing.


Mengusung tema “Membentuk Generasi Muda yang Visioner Menuju Jerowaru Maju”, kepengurusan baru KNPI Jerowaru menegaskan komitmennya untuk tidak sekadar hadir sebagai organisasi formal, tetapi sebagai kekuatan sosial yang aktif mendorong perubahan di tingkat kecamatan.


Ketua DPK KNPI Jerowaru, Riadi, menekankan bahwa pemuda harus tampil sebagai agen pembangunan yang memiliki visi jelas, kepedulian sosial, serta keberanian mengambil peran strategis di tengah masyarakat. Menurutnya, KNPI harus menjadi ruang pemersatu sekaligus motor penggerak potensi pemuda Jerowaru.


“KNPI hadir untuk melahirkan generasi muda yang visioner, berdaya saing, dan mampu membawa Jerowaru ke arah yang lebih baik,” ujar Riadi.


Ia mengungkapkan, sektor pariwisata akan menjadi salah satu fokus utama program KNPI ke depan. Dengan potensi alam dan budaya yang dimiliki Jerowaru, penguatan peran pemuda di sektor ini diyakini mampu mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.


“Jerowaru punya modal besar di sektor pariwisata. Jika dikelola dengan baik dan melibatkan pemuda, ini bisa menjadi penggerak kemajuan daerah,” tambahnya.


Dari tingkat kabupaten, Wakil Ketua KNPI Lombok Timur Bidang Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (OKK), Karomi, mengingatkan bahwa ber-KNPI bukan hanya soal jabatan struktural, melainkan amanah perjuangan untuk masyarakat dan masa depan pemuda.


“KNPI harus menjadi rumah besar pemuda Jerowaru. Di sinilah proses kaderisasi, penguatan karakter, dan perjuangan pemuda dimulai,” tegasnya.


Ia berharap kepengurusan baru mampu menjaga soliditas organisasi, memperkuat gerakan kepemudaan, serta melahirkan kader-kader berintegritas yang peka terhadap persoalan sosial di wilayahnya.


Sementara itu, Camat Jerowaru, Sirah, menegaskan bahwa pemuda merupakan mitra strategis pemerintah dalam mendorong pembangunan daerah. Ia menyatakan keterbukaan pemerintah kecamatan untuk berkolaborasi dengan KNPI, khususnya dalam pengembangan kapasitas kepemimpinan dan program kepemudaan yang berdampak langsung bagi masyarakat.


“Pemuda harus mampu menghadirkan program nyata yang manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh warga,” ujarnya.


Sirah juga menyinggung sejumlah tantangan yang dihadapi Jerowaru, termasuk dampak bencana banjir di beberapa desa yang masih membutuhkan penanganan dan sinergi lintas sektor. Menurutnya, luas wilayah dan kompleksitas persoalan Jerowaru menuntut kolaborasi kuat antara pemuda, pemerintah desa, dan kecamatan.


“Jerowaru ini tantangannya besar. Karena itu, sinergi menjadi kunci,” pungkasnya.


Pemerintah Kecamatan Jerowaru menyatakan dukungan penuh terhadap seluruh kegiatan KNPI selama sejalan dengan arah pembangunan daerah. Harapannya, KNPI dapat menjadi motor penggerak pemuda yang progresif, transparan, dan berorientasi pada kemajuan Jerowaru ke depan.

Jumat, 09 Januari 2026

Sekda Lombok Timur Raih Doktor, Dinilai Hadirkan Solusi Nyata Penurunan Stunting

Ketua Barisan Pemuda Nusantara Lombok Timur

Okenews.net-Ketua Barisan Pemuda Nusantara Kabupaten Lombok Timur, Saparwadi, menilai keberhasilan H. Juaini Taufik menyelesaikan studi doktoral pada universitas muhamadiyah jakarta di tengah kesibukannya sebagai Sekretaris Daerah merupakan capaian yang patut diapresiasi secara luas.

“Di tengah beban kerja yang sangat padat, beliau mampu menuntaskan pendidikan doktoral dengan sangat baik, bahkan menghadirkan solusi konkret bagi daerah. Ini bukan hal yang mudah dan layak menjadi teladan,” kata Saparwadi, yang akrab disapa Bung Wadik, kepada media, Selasa (06/01/2026).

Menurut Bung Wadik, disertasi yang melahirkan Model SIPETAS (Sinergi Peran Tokoh Lokal dalam Akselerasi Penurunan Stunting) menunjukkan kedalaman pemikiran dan keberpihakan pada kebutuhan riil masyarakat. Model tersebut menegaskan bahwa penurunan stunting tidak cukup diselesaikan melalui regulasi dan prosedur administratif semata, tetapi membutuhkan perubahan perilaku keluarga dan keberlanjutan praktik di tingkat komunitas.

Ia menilai, keunggulan Model SIPETAS terletak pada kemampuannya menggabungkan peran birokrasi dengan tokoh lokal sebagai aktor strategis kebijakan. “Pendekatan ini lebih membumi. Tokoh agama, tokoh adat, dan pemimpin komunitas memiliki pengaruh sosial yang kuat dan sangat menentukan keberhasilan kebijakan di lapangan,” ujar Bung Wadik.

Selain itu, Bung Wadik menyoroti pendekatan komunikasi dan tata kelola data dalam model tersebut. Transformasi komunikasi kebijakan dari pola top-down menjadi berbasis budaya dan nilai lokal, serta pemanfaatan data sebagai umpan balik kebijakan, dinilainya sebagai langkah maju dalam praktik pemerintahan daerah.

“Model SIPETAS tidak hanya relevan untuk Lombok Timur, tetapi juga berpotensi diterapkan di daerah lain, bahkan secara nasional, terutama di wilayah dengan karakter sosial-budaya yang kuat,” tambahnya.

Bung Wadik berharap capaian akademik H. Juaini Taufik dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda dan aparatur negara bahwa pendidikan tetap dapat dikejar di tengah tanggung jawab besar.

“jangan menunggu keadaan ideal untuk belajar. Di tengah tekanan, keterbatasan, dan kesibukan setinggi apa pun, ilmu pengetahuan tetap bisa dikejar dan justru di sanalah lahir solusi nyata bagi bangsa,” pungkas Bung Wadik.

Senin, 29 Desember 2025

Ahwal Usri Yusro Resmi Nahkodai Karang Taruna Lombok Timur Periode 2025–2030

Temu Karya Daerah (TKD) Karang Taruna Kabupaten Lombok Timur

Okenews.net– Temu Karya Daerah (TKD) Karang Taruna Kabupaten Lombok Timur yang digelar di Hotel Nirvana, Tetebatu, berlangsung dinamis dan penuh ketegangan. Forum tertinggi organisasi kepemudaan tersebut akhirnya menetapkan M. Ahwal Usri Yusro, SH sebagai Ketua Karang Taruna Lombok Timur periode 2025–2030, Senin, 29/12/2025


Berdasarkan hasil pemungutan suara, Ahwal Usri Yusro berhasil meraih suara terbanyak dan unggul jauh dari dua kandidat lainnya. Adapun perolehan suara masing-masing calon yakni Muh. Andi Winata, memperoleh 8 suara, M. Ahwal Usri Yusro meraih 19 suara, sementara Muh. Rikayadi tidak memperoleh suara. Total suara sah yang masuk sebanyak 27 suara.


Juru Bicara Ahwal Usri Yusro, Fikry Putra Revolusi, membenarkan hasil TKD tersebut. Ia menyampaikan bahwa kemenangan Ahwal merupakan amanah besar yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab demi kemajuan Karang Taruna di Lombok Timur.


“Benar, Bung Ahwal meraup suara tertinggi dan secara sah berhak menakhodai Karang Taruna Lombok Timur untuk lima tahun ke depan,” ujar Fikry usai sidang pleno penetapan ketua.


Lebih lanjut, Fikry berharap di bawah kepemimpinan Ahwal Usri Yusro, Karang Taruna Lombok Timur dapat berjalan searah dan tegak lurus dengan visi-misi Lombok Timur SMART, sehingga mampu berkontribusi aktif dalam mengawal dan mendukung kebijakan Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur.


“Karang Taruna harus menjadi mitra strategis pemerintah daerah, hadir sebagai motor penggerak pemuda dalam pembangunan sosial dan kemasyarakatan,” pungkasnya.


Dengan terpilihnya ketua baru, Karang Taruna Lombok Timur diharapkan mampu menghadirkan semangat baru serta program-program inovatif yang menyentuh langsung kebutuhan pemuda dan masyarakat.


Senin, 15 Desember 2025

Bupati Warisin Tantang KNPI Lotim Jadi Agen Perubahan dan Pengkritik Pembangunan

DPK KNPI Se- Kabupaten Lombok Timur
Okenews.net- Bupati Lombok Timur, H. Haerul Warisin, menantang para pemuda yang tergabung dalam Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) untuk tampil sebagai pemuda terbaik, agen perubahan, sekaligus mitra strategis pemerintah dalam mengawal pembangunan daerah.

Tantangan tegas tersebut disampaikan Bupati Warisin saat menghadiri Pelantikan Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) KNPI se-Kabupaten Lombok Timur, Senin (15/12/2025). Dalam sambutannya, ia menekankan bahwa perubahan tidak akan datang dengan sendirinya tanpa keberanian dan peran aktif pemuda.

Mengutip laporan Ketua Panitia, Dr. Karomi, Bupati menegaskan bahwa pemuda adalah subjek utama perubahan.
“Kalau ingin perubahan, pemudalah yang harus menciptakan perubahan itu sendiri,” ujarnya.

Ia mengingatkan agar pemuda tidak hanya pandai bersorak, tetapi mampu membebaskan diri dari keterpurukan dan berkontribusi nyata di tengah masyarakat.
“Jadilah pemuda terbaik di tempat masing-masing. Tidak ada orang yang bisa mengkreasikan diri Anda selain diri Anda sendiri,” tegasnya.

Bupati Warisin juga mengingatkan bahwa sejarah bangsa selalu ditentukan oleh peran pemuda, mulai dari masa perjuangan kemerdekaan hingga reformasi. Menurutnya, Lombok Timur membutuhkan pemuda-pemuda hebat yang berani membangun sekaligus mengkritik kebijakan daerah secara konstruktif.

“Siapa lagi yang akan membangun dan mengkritik Lombok Timur ini kalau bukan pemuda?” ujarnya, sembari menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus mendukung organisasi kepemudaan sesuai kemampuan daerah.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati secara khusus menyoroti rendahnya Pendapatan Asli Daerah (PAD), terutama dari sektor perizinan Persetujuan Pembangunan Gedung (PPG) yang sebelumnya dikenal sebagai IMB. Ia mengungkapkan masih maraknya praktik akal-akalan, di mana pengurusan izin hanya dilakukan untuk sebagian kecil bangunan, sehingga merugikan daerah.

“Kalau Anda pemuda yang bertanggung jawab, berani kritik, dan punya wawasan, bantu pemerintah meluruskan ini,” serunya.
Ia bahkan menegaskan bahwa penerimaan PPG Lombok Timur termasuk yang terendah dibandingkan kabupaten/kota lain, sehingga perlu pengawasan serius dari semua pihak, termasuk pemuda.

Selain isu pembangunan dan PAD, Bupati Warisin juga memaparkan perhatian pemerintah daerah terhadap perlindungan sosial masyarakat. Pemerintah tengah berupaya melobi kementerian terkait untuk menambah alokasi dana bagi hasil cukai tembakau guna memperluas kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan.

“Kita ingin masyarakat pekerja kita terlindungi BPJS Ketenagakerjaan, karena manfaatnya sangat besar, bisa mencapai Rp260 juta,” jelasnya, seraya menilai perlindungan tersebut jauh lebih efektif dibandingkan bantuan tunai semata.

Menanggapi tantangan tersebut, Ketua DPD KNPI Lombok Timur, Zuarno Saputra, menyatakan kesiapan KNPI untuk mengambil peran strategis.

“Apa yang disampaikan Bapak Bupati sangat bagus. Ini menunjukkan pemerintah daerah tidak anti kritik dan membuka ruang kemitraan,” katanya.

Zuarno menegaskan KNPI sebagai organisasi kepemudaan wajib hadir sebagai mitra strategis pemerintah, baik dalam meningkatkan pendapatan daerah maupun mengawal kebijakan menuju Lombok Timur yang lebih cerdas dan berkeadilan.

Pelantikan DPK KNPI ini turut dihadiri Wakil Bupati Lombok Timur, Sekretaris Daerah, para kepala OPD, camat, unsur Forkopimda, serta seluruh Organisasi Kepemudaan (OKP) se-Lombok Timur, menandai komitmen bersama antara pemerintah dan pemuda dalam membangun daerah.

Minggu, 23 November 2025

Wabup Edwin Resmikan Aplikasi SETARA untuk Dorong Digitalisasi Pemuda NW

Muscab Pemuda Nahdatul Wathan

Okenews.net- Wakil Bupati Lombok Timur, H. Moh. Edwin Hadiwijaya, tampil sebagai figur sentral dalam Musyawarah Cabang Bersama (Muscab) Pemuda Nahdlatul Wathan (NW) se-Lombok Timur yang digelar Minggu (23/11/2025).

Pada kesempatan tersebut, ia tidak hanya membuka acara secara resmi, tetapi juga meluncurkan aplikasi SETARA (Sistem Elektronik Terintegrasi Anggota dan Relasi), sebuah inovasi yang dirancang untuk memperkuat pendataan dan digitalisasi potensi Pemuda NW dari tingkat kabupaten hingga desa.

Kegiatan yang mengusung tema “Sinergisitas Pemuda NW dalam Pemberdayaan Masyarakat Menuju Lombok Timur Smart” ini menjadi momentum penting bagi organisasi kepemudaan NW. Peluncuran aplikasi SETARA menandai langkah baru dalam penguatan basis data anggota, sehingga program-program kolaboratif dapat tersusun lebih terarah.

Dalam sambutannya, Wabup Edwin menekankan pentingnya kolaborasi dan adaptasi terhadap perkembangan zaman, terutama untuk generasi muda. Ia menyampaikan bahwa kepemimpinan daerah harus mampu “berbagi peran” dengan mengoptimalkan beragam program strategis yang diturunkan langsung dari pemerintah pusat, terlebih di tengah keterbatasan fiskal daerah.

Edwin memaparkan sejumlah program nasional yang kini dirasakan manfaatnya di Lombok Timur, mulai dari pendidikan unggulan seperti Sekolah Rakyat dan Sekolah Garuda, hingga program revitalisasi sekolah dan bantuan makanan bergizi yang bernilai triliunan rupiah. Ia juga menyinggung isu ketahanan pangan dan berbagai proyek strategis nasional sebagai bukti keseriusan pemerintah pusat dalam memperkuat daerah.

“Pemuda sekalian, kita membangun itu silakan, Kami tidak lebih pintar dari rekan semua. Cuma mungkin dari sisi pendidikan, kita sudah mulai bertransformasi secara nasional,” ujarnya, seraya mengingatkan pentingnya kesiapan Lombok Timur menghadapi Bonus Demografi 2045. Tanpa perencanaan matang dan lapangan kerja memadai, katanya, bonus demografi justru dapat berubah menjadi ancaman.

Peluncuran aplikasi SETARA menjadi penegasan komitmen Pemda dalam mendukung ketersediaan data yang akurat. Edwin menekankan bahwa data menjadi kunci dalam merumuskan program dan membangun kolaborasi antarlembaga. “Saya sangat mendukung penguatan data ini, sehingga kita tahu sebaran desa seperti apa. Jika data sudah ada, kolaborasi itu akan terbentuk,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua PD Pemuda NW Lombok Timur, Abdul Qadir Jaelani, mengapresiasi dukungan Wakil Bupati dan Pemda. Ia menjelaskan bahwa Muscab bersama ini dipercepat untuk menyelesaikan pembentukan pengurus cabang di 21 kecamatan sebelum Desember. Selain itu, Pemuda NW juga mendorong terbentuknya pengurus anak cabang di tingkat desa sebagai basis pergerakan organisasi.

“Kami mengangkat tema sinergitas Pemuda NW untuk pemberdayaan masyarakat menuju Lombok Timur Smart. Ini sejalan dengan visi Bupati dan Wabup bahwa Pemuda NW siap bersinergi membangun daerah sesuai porsi masing-masing,” pungkasnya.

Senin, 08 September 2025

Fauzan Khalid Anggota DPR RI Gelar Dialog Bersama Mahasiswa dan Pemuda

Dialog Fauzan Khalid Bersama Mahasiswa dab Pemuda

Okenews.net-Sebagai Anggota DPR RI, Fauzan Khalid yang terpilih dari daerah pemilihan (dapil) NTB II Pulau Lombok, terus turun lapangan bertemu masyarakat. Kali ini, Fauzan Khalid, bertemu dan berdialog dengan para mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi negeri dan swasta di Mataram, para pemuda dan masyarakat di Desa Penimbung, Kecamatan Gunungsari, Lombok Barat, NTB, Sabtu malam (06/09/2025). 

Dalam dialog ini hadir Sekjen Badan Eksekutif (BEM) Universitas Mataram (Unram), Yoga Al-Hamid beserta sejumlah mahasiswa yang sedang melaksanakan kegiatan Program Kampung Kreasi di  Desa Penimbung. Selain itu hadir sejumlah mahasiswa Universtsa Nahdlatul Wathan Mataram yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN), para Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), masyarakat dan para pemuda Desa Penimbung.

Dalam dialog ini, Fauzan mengapresiasi program Kampung Kreasi yang dilaksanakan sejak 26 Agustus hingga 26 Nopember 2025 di Desa Penimbung. Menurut Fauzan, program Kampung Kreasi yang digagas dan dilaksanakan BEM Unram sejak tahun 2019 sangat bagus dan diharapkan dapat mempercepat kemajuan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat desa.

Fauzan minta, program Kampung Kreasi ini terus digalakkan dengan menambahkan program kemandirian pangan, yang sekalgus mendukung program Presiden Prabowo. Selama ini, program Kampung Kreasi BEM Unram menekankan pada pengembangan bidang pendidikan pembelajaran Bahasa Inggris, pengembangan pariwisata dan pengembangan ekonomi kreatif.

“Saya sangat men-support Kegiatan Kampung Kreasi BEM Unram dengan terjun langsung ke desa-desa. Ini adalah wujud nyata bahwa mahasiswa sangat peduli dengan pengembangan sumber daya manusia masyarakat, dan peduli pengembangan ekonomi Masyarakat desa. Ini sangat kita hargai,” kata Fauzan, Anggota Komisi II DPR RI Fraksi NasDem.

Fauzan yang pernah menjabat Bupati Lombok Barat dua periode ini juga berharap program Kampung Kreasi BEM Unram bisa diikuti oleh peguruan tinggi lain di NTB, dengan konsep dan nama yang berbeda. Intinya adalah berkolaborasi dengan semua elemen masyarakat dalam membangun untuk kemajuan bersama.

Dalam dialog ini, Fauzan juga memberikan maotivasi dan menjelaskan secara terbuka tentang tugas dan fungsi DPR RI. Dialog ini diikuti antusias para mahasiswa, masyarakat dan para pemuda. 

“Saya mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa, termasuk para mahasiswa Universitas Nahdlatul Wathan Mataram yang tengah menjalankan program KKN di Desa Penimbung.” jelas Fauzan.

Sekjen BEM Unram, Yoga Al-Hamid menagpresiasi kehadiran Fauzan Khalid yang berkenan berdialog, memberi motivasi dan berbagi pengalaman dengan mahasiswa, masyarakat dan para pemuda.

 “Kami berharap berbagai program mahasiswa turun ke desa-desa membangun sumber daya mansusia (SDM) dan pengembangan ekonomi masyarakat terus mendapat dukungan dari DPR RI, pemerintah, dan masyarakat” tutur Yoga.

Jumat, 18 Juni 2021

Kapolda NTB Ajak Pemuda Bersinergi Bangun Daerah

Okenews - Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Lombok Timur, Taufik Hidayat memberi apresiasi atas Kinerja Kapolda NTB yang saat ini dijabat oleh Irjen Pol. H. Mohammad Iqbal, S. IK. MH. 



Ia mengatakan, jika Kapolda saat ini adalah Kapolda pertama yang bertandang ke Lombok Timur dan bersedia dialog serta silaturrahmi dengan pemuda Lombok Timur. "Baru kali ini kita didatangi oleh Kapolda NTB selama kepengurusan KNPI Lombok Timur," katanya. 


Ia juga menyampaikan, kehadiran pemuda di acara silaturahim tersebut bagian dari penyatuan persepsi untuk membangun daerah, sebab sedikit tidak para pemuda mampu merubah warna kebijakan yang ada di Lombok Timur. 


Kapolda juga menyampaikan apresiasi atas keguyuban dan rukunnya pemuda Lombok Timur, hal itu tentu tidak lepas dari niatan dan hajatan untuk bersama-sama menjadikan Lombok Timur ini menjadi baik dan bagus. 


"Terima kasih kepada adik-adik pemuda yang hadir pada sore ini, kelihatan sekali hari ini bisa tertawa bersama, guyub, rukun sebagai pemuda, dan itu sangat baik, the best pokoknya, sebab Lombok Timur ini banyak the best-nya," katanya. 


Ia berharap, semua pihak harus mengambil peran untuk memerangi narkoba, sebab narkoba sangat merusak generasi bangsa. 


"Apa yang terjadi mengenai peredaran narkoba yang begitu pesat. Itu tugas kita bersama, bersama aparat, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, kita harus bersatu padu, memerangi narkoba," ungkapnya dalam sesi tanya jawab.


Jenderal bintang dua asal Palembang itu menerangkan, upaya Polda dan jajaran dalam mengelola kamtibmas adalah dengan pre emptive dan preventif. Melalui banyak silaturrahmi dan komunikasi. Adapun pemidanaan adalah upaya terakhir. 


Selain Kapolda dan aktifis pemuda Timbok Timur, acara itu dihadiri juga Sekda Lombok Timur, Kadis Sosial Provinsi NTB, Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa Pemprov NTB, Kapolres Lombok Timur dan Dir Binmas Polda NTB.

Jumat, 11 Juni 2021

Polisi Ringkus 5 Pemuda, 3 Diantaranya Kantongi Sabu-sabu

Okenews - Satuan Reserse Narkoba Polres Sumbawa kembali berhasil meringkus 3 terduga pelaku penyalahgunaan Narkotika jenis sabu-sabu berinisial AH (26), JK (22) dan GA(23) sore tadi (11/6/21) tepatnya pukul 18.30 wita. 



Selain ketiganya pihak kepolisian juga turut mengamankan 2 orang yang juga berada di TKP keduanya berinisial AA(17) dan BZ (12). Kelima pemuda tersebut diringkus di rumah AA tepatnya di Dusun Mujahirin Desa Berora Kecamatan Lopok.


Saat dilakukan penggeledahan badan di TKP pihak kepolisian menemukan 8 poket narkotika jenis sabu-sabu dengan total berat bruto 4,62 gram, timbangan digital, bong, pipa kaca, korek api, sumbu, pipet skop, 2 unit handphone dan uang tunai Rp. 315.000,- yang dikuasai oleh ketiga terduga pelaku. 


Kasat Narkoba Polres Sumbawa Iptu Masdidin, SH., yang di konfirmasi melalui Kasi Humas AKP Sumardi, S.Sos menerangkan bahwa Pengungkapan narkotika kali ini merupakan hasil dari perkembangan kasus. 


"Penangkapan AH , JK dan GA berawal dari hasil pemeriksaan GV yang diringkus di Dusun Sampar Gilar Desa Sepakat Kecamatan Plampang pukul 14.30 siang tadi," jelasnya . 


GV mengaku, barang haram tersebut didapat dari AH. Kemudian pihak kepolisan langsung menelusuri keberadaan AH. Saat diringkus di TKP juga ada teman teman AH kemudian dilakukan penggeledahan badan terhadap semua yang berada di TKP.


"Kami menemukan Barang Bukti Narkotika Jenis Sabu-Sabu , 4 Poket sabu-sabu ada pada AH, 3 Poket sabu-sabu Ada pada JK dan 1 Poket sabu-sabu ada pada GA." imbuhnya.


Saat ini ketiganya sedang dalam proses penyidikan yang ditangani oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Sumbawa. Kasi Humas juga menerangkan bahwa pihaknya sedang mendalami terkait jaringan peredaran sabu-sabu tersebut. 

Sabtu, 05 Juni 2021

PB NWDI Ajak Pemuda Perangi Narkoba

Okenews - Penggurus Besar Nahdlatul Wathan Diniyah Islmiyah (NWDI) HM Djamaluddin mengajak segenap elemen bangsa untuk terus memerangi bahaya Narkoba yang sudah sangat membahayakan kehidupan berbangsa dan bernegara. Terutama Pemuda NWDI tidak boleh kendor.

Ust. HM. Djamaluddin


Hal itu ditegaskan Ust. H Muhammad Djamaluddin saat acara pelantikan gabungan 5 Pengurus Cabang (PC) Pemuda NWDI yang berlangsung di Rensing Sakra Barat, Sabtu (05/06/2021). Kelima PC Pemuda NWDI itu yakni Kecamatan Sakra Timur, Sakra, Sakra Barat, Keruak, dan Jerowaru.


Menurutnya, bahaya narkoba yang belakangan ini menghebohkan Lombok Timur harus menjadi atensi banyak pihak, termasuk Pemuda NWDI sebagai bagian dari organsisasi yang dipimpin TGB KH Muhammad Zainul Majdi yang berpusat di Pancor Lombok Timur NTB.


Dikatakannya, sebagai pemuda harus memiliki semangat yang tinggi dalam berjuang, namun semangat itu tidak cukup tanpa adanya ilmu pengetahuan sehingga para pemuda dituntut untuk terus belajar agar bisa berinovasi dan berkarya untuk kemajuan bangsa dan Negara.


Sementara itu, Ketua Pimpus NWDI Muhammad Halqi mengatakan, Pemuda NWDI harus melakukan koordinasi dan kolaborasi dalam memajukan organisasi. "Kita harap semua pengurus cabang yang dilantik hari ini dapat berkolborasi agar program pemuda berjalan dengan baik," harapnya.

Kamis, 03 Juni 2021

Ingin jadi TNI, Pemuda Perbatasan Diberikan Pelatihan

Okenews – Selain menjaga wilayah perbatasan sesuai Amanah Pasal 7 UU Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI, Prajurit TNI yang bertugas di Pos Mahein di bawah pimpinan Danpos Letda Cpl I Nengah Karmajaya eksis melaksanakan pembinaan teritorial kepada masyarakat di wilayah perbatasan khususnya yang manjadi tanggungjawabnya.



Demikian dikatakan Komandan Yonif 742/SWY Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro selaku Komandan Satgas Pamtas RI -RDTL Sektor Timur di Mako Satgas Kelurahan Umanen Kecamatan Atambua Barat Kabupaten Belu NTT, Rabu (2/6/2021).


Dalam hal pembinaan teritorial, kata Bayu Sigit, masing-masing pos juga mensosialisasikan tentang penerimaan Prajurit TNI AD kepada masyarakat dengan berbagai ketentuan yang sudah ditetapkan baik fisik, kesehatan, akademik, psikologi maupun kebutuhan administrasi berupa ijazah, KTP, KK dan lainnya yang harus disiapkan oleh para peserta yang ingin mendaftarkan diri menjadi TNI AD.


“Ternyata banyak peminat dari adik-adik kita di wilayah perbatasan sehingga Pos Mahein langsung mengambil langkah positif untuk membina fisik mereka mulai dari lari, pull up, sit up, push up dan lari angka delapan termasuk renang dasar militer,” terangnya.

       

Menurut laporan Danpos, mereka setiap hari pagi dan sore latihan fisik yang dipimpin langsung personel Pos Mahein di lapangan Kantor Camat Lasiolat dan renang di air terjun Muhalek Desa Dualasi Raiulun.


“Siangnya mereka diberikan latihan akademik dan psikotes sebagai bekal awal mereka untuk belajar sehingga pada saat tes nanti, sudah siap,” papar pria kelahiran Bandung tersebut.


Selain itu, lanjutnya, mereka juga rata-rata sudah memeriksakan diri terkait dengan kesehatan masing-masing sehingga cepat diobati apabila ada gejala yang bisa menghambat mereka pada saat tes nantinya. 


Dansatgas Sektor Timur juga menegaskan dalam pelaksanaan penerimaan seleksi TNI AD baik Akademi Militer (Akmil), Sekolah Perwira (SEPA) PK, Bintara PK maupun Tamtama PK mulai dari pendaftaran, tes hingga dinyatakan lulus dan masuk pendidikan tidak dikenakan biaya alias gratis.


“Siapkan fisik, mental dan jaga kesehatan, In syaa Allah kita akan bantu semaksimal mungkin sehingga minimal ada perwakilan dari wilayah perbatasan Kabupaten Belu yang mengabdikan diri menjadi abdi bangsa dan negara melalui Prajurit TNI AD,” pungkasnya.

Senin, 31 Mei 2021

Ancam Pengendara dengan Parang, Dua Pemuda Diamankan Brimob

Okenews - Dua pria yang berbocengan mengendarai sepeda motor diamankan oleh personil Brimob Batalyon C Pelopor di Jln Pelita Kelurahan Sambinae Kecamatan Mpunda Kota Bima, Minggu (30/5/2021) sore. Penyebabnya, pengendara yang diduga di bawah pengaruh minuman itu ugal-ugalan mengancam pengendara lain menggunakan parang.

Dua pemuda (tanpa baju) diamankan Brimob


Dua pria yang diamankan, terduga pengancaman berinisial RD (31 tahun) dan  pengendara sepeda motor berinisial AR (31 tahun). Keduanya merupakan warga Desa Simpasai Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat.


Dari keduanya personil Brimob mengamankan barang bukti sebilah parang yang digunakan mengancam pengendara lain, sepeda motor merek Honda Vario tanpa plat nomor polisi dan dua gawai canggih merek merek Oppo dan Vivo, sebuah dompet, ATM BRI dan uang Rp 565.000. Keduanya diamankan Briptu Sang Nyoman Pandu dan Briptu I Made Supriyantara, Banit Kie 1 Yon C Pelopor.


Briptu Sang Nyoman Pandu menjelaskan, peristiwa itu bermula sekira pukul 16.30 Wita, saat darinya bersama Briptu I Made Supriyantara membawa mobil dinas dari arah timur Jalan Soekarno-Hatta Kota bima tiba-tiba melihat dua laki-laki berboncengan sepeda motor tanpa plat nomor polisi dan tanpa helm ugal-ugalan dengan mengendarai sepeda motor meliuk-liuk di jalan raya.


Akibat aksi ugal-ugalan dua pria berboncengan sepeda motor itu, salah satu pengguna jalan lain kaget dan terjatuh di depan Masjid Sultan Salahuddin Bima. Bukan berhenti menolong pengguna jalan yang terjatuh, dua pria itu kemudian terus melanjutkan mengeber gas sepeda motor.


Dikatakannya, aksi dua pria itu terus diikuti pihaknya, terlihat salah satu dari pria itu mengeluarkan sebilah parang dari paha kiri dan menakuti sejumlah pengendara lain. Kedua pria tersebut berhasil diamankan saat melintas di Jln Pelita Kelurahan Sambinae Kecamatan Mpunda Kota Bima. 


Keduanya kemudian dibawa bersama barang bukti ke Mako Brimob Batalyon C Pelopor di Kelurahan Sambinae Kota Bima. “Setibanya di Mako, kedua orang pemuda tersebut dimintai keterangan dan digeledah serta diperiksa kelengkapan surat kendaraan bermotor dan kelengkapan identitas lainnya oleh Tim Opsnal Brimob,” ujarnya.

Sesuai pengakuan kedua pria tersebut, sebelum mengendarai sepeda motor dan sebelum tiba di Kota Bima, keduanya mengonsumsi minuman keras saat di Sape Kabupaten Bima.


Kedua pria tersebut kemudian diserahkan ke Polsek Rasanae Barat dan terima langsung petugas piket dan penyidik Polsek setempat.

Minggu, 30 Mei 2021

Terciduk Bawa Sajam, 3 Pemuda Diangkut Saat Patroli

Okenews - Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif jelang akhir pekan, Personel Jajaran Polres Sumbawa gencarkan patroli KRYD di wilayah masing-masing.



Seperti halnya yang dilakukan Personel Polsek Alas Polres Sumbawa melaksanakan patroli KRYD guna mengantisipasi tindakan kriminalitas dan menekan penyebaran virus covid-19 di wilayah hukum Polsek Alas, Sabtu (29/05/21) malam.


Dipimpin langsung Kapolsek Alas Akp Djoko RS Gatot, patroli KRYD tersebut dimulai dengan apel persiapan, kemudian melakukan patroli dengan menyasar tempat-tempat tongkrongan dan  keramaian setempat.


Kapolsek Alas ketika dikonfirmasi usai kegiatan menjelaskan bahwa selain memberikan himbauan kamtibmas dalam patroli tersebut pihaknya juga mengamankan 3 orang pemuda yang terciduk membawa senjata tajam (Sajam), serta pihaknya juga mengamankan kendaraan bermotor yang menggunakan knalpot racing.


"Ada 3 orang pemuda yang kami amankan karena membawa sajam, selain itu kami juga amankan 2 sepeda motor yang menggunakan racing" jelas Kapolsek.


Para pemuda tersebut kemudian dibawa ke Mapolsek Alas untuk diperiksa dan membuat surat pernyataan agar tidak mengulangai perbuatannya kembali.


"Bagi pemuda yang menggunakan knalpot racing kami himbau untuk mengganti knalpot dan melengkapi kelengkapan kendaraan hingga mrmbawa surat-surat kendaraan" ungkap Kapolsek.


Sabtu, 29 Mei 2021

Suport Pemuda, DATU SAKTI Kerjasama HKTI NTB

Okenews - Pemuda Bersatu Sasak Timur  (DATU SAKTI) NTB bekerja sama dengan Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) NTB memberikan suport berupa pembuatan lapangan begansingan di Desa Gereneng Kecamatan Sakra Timur Kabupaten Lombok Timur.



Bantuan pembuatan lapangan begasingan ini guna memfasilitasi para pemuda dan masyarakat yang gemar bermain begasingan dan mengisi waktu luang mereke.


"Permainan begasingan ini sangat digemari pemuda dan masyarakat. Selain melestarikan permainan tradisional Sasak, permainan ini juga sangat positif bagi pemuda, apa lagi yang tidak punya kesibukan," papar Ketua DATU SAKTI Samsul Hadi, Sabtu 29/05/2021).


Dengan adanya kesibukan para pemuda seperti itu, menurut pria yang kerap disapa Guru Chak Hadi, maka akan memberikan dampak postif dan para pemuda akan terhindar dari kegiatan yang merugikan diri mereka. 


Lihat saja fenomena hari ini, generasi muda banyak terjebak pada hal-hal yang negatif seperti terlibat narkoba dan lainnya. "Jadi, salah satu cara agar terhindar dari hal yang negatif, maka harus melalui mengisinya dengan kegiatan-kegiatan positif, termasuk begasingan," ujarnya.


Ditegaskan pula, pembuatan lapangan begasingan ini bukan hanya untuk warga Sakra Timur, tetapi untuk masyarakat dari luar juga bisa menggunakannya untuk bermain. "Silakan datang main, kita terbuka untuk semua masyarakat," imbuhnya.


Selain itu, Samsul Hadi juga mengajak para pemuda berkecimpung di dunia seni melalui Lembaga Sanggar Seni Budaya Adi Karye Bangse, ada juga grup gendang betep, gendang perisean, paguyuban perisean, sehingga kegiatan kosong pemuda terisi oleh kegiatan yang sifatnya positif.


"Kami juga sudah membuat perencanaan untuk pemuda  supaya ada pengahsilan setiap bulannya untuk kegitan usaha dan bahkan berencana setiap teras rumah pemuda membuat kolam terpal budidaya lele dan ikan air tawar sehinga aktivitas negatif dari pemuda tersebut  berkurang," ujarnya.


Semua ini, kata Samsul tidak terlepas dari dorongan Pengurus HKTI NTB yang sangat pediluli guna mengurangi resiko para pemuda terhadap bahaya narkoba dan kriminal lainnya. 


Senada dengan itu, Sekretaris HKTI NTB Iwan Setiawan S.sos menyampaikan, kegiatan positif pemuda harus diisi sehingga mengurangi resiko para pemuda dari kegitan-kegiatan negatifnya, apalagi saat ini Lombok Timur menjadi bagian dari tujuan pengiriman barang haram berupa narkoba.


Disebutkan, salah satu faktor orang terlibat narkoba karena pergaulan dan lingkungan. Untuk menghindari bahaya jeratan bahaya narkoba, keseharian para pemuda harus diisi dengan sejumlah kegiatan positif, salah satunya dengan aktif dalam begasingan, kegiatan seni dan budaya lainnya.


"Paling efektif adalah kegiatan yang menghasilkan nilai ekonomi. Dan tidak kalah pentingnya, perhatian para orang tua untuk menjauhkan anak dari bahaya narkoba yang sekarang ini merambah ke pelosok kampung," ujarnya.


Melihat fenomena belakangan ini, maka HKTI NTB bekerjasama dengan Datu Sakti untuk memfasilitasi, mendorong para pemuda melakukan kegiatan-kegitan positif.


"Kami juga aka melihat dan memantau progres capaian out put dari kegiatan-kegiatan tersebut. Kalau progresnya bagus, kami akan mencarikan solusi suport dari panding atau donatur lain," pungkasnya. 


Rabu, 26 Mei 2021

Dua Pemuda Ditangkap Polsek Rasanae Timur

Okenews - Personel Polsek Rasanae Timur Polres Bima Kota berhasil menggelandang dua orang pemuda yang membawa barang haram Narkotika jenis Sabu-sabu, di jalan lintas Bima – Sape Kelurahan Kumbe Kecamatan Rasanae Timur Kota Bima, Selasa (25/05) dini hari.



Kedua pemuda tersebut menurut Kapolres Bima Kota melaui Kassubag Humas IPTU Jufrin, yakni pemuda berusia 21 tahun berinisial FRR dan AN, warga Desa Bre Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima.


“Dari kedua pemuda ini kita temukan satu lembar plastik klip berisi serbuk kristal diduga Sabu seberat nol koma dua enam gram dan barang bukti lainnya seperti dua unit sepeda motor dan uang tunai sebanyak Rp270 ribu,” urainya pada wartawan Selasa siang.


Penangkapan berawal lanjut Jufrin, kala anggota Opsnal Polsek Rasanae Timur Polres Bima Kota mendapatkan informasi jika di Kelurahan Kumbe ada dua orang laki-laki yang diduga membawa Narkotika diduga jenis Sabu-sabu.


“Saat itu keduanya tengah mengendarai sepeda motor, kita pun langsung cegat dan menggeledah keduanya hingga ditemukan barang bukti yang disebutkan di atas yang disimpan di saku celananya,” tukasnya.


Keduanya pun kemudian dibawa ke Polres Bima Kota dan diserahkan ke Satuan Resnarkoba Polres Bima Kota untuk mengikuti proses hukum selanjutnya.


“Kita interogasi ke dua orang ini kemungkinan jika adanya pelaku lain. Dari mana mereka dapatkan barangnya dan hendak dibawa kemana,” pungkasnya.

Kamis, 20 Mei 2021

Momen Harkitnas; Pemuda NWDI Silaturrahmi dengan TGB

Okenews - Pimpinan Pusat (Pimpus) Pemuda Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI) menjadikan momentum Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang jatuh pada 20 Mei yakni lahirnya Boedi Oetomo sebagai ajang silaturrohmi dengan Ketua Umum Pengurus Besar NWDI TGB Dr KH Muhammad Zainul Majdi yang berlangsung di Mataram, Kamis (20/05/2021).

TGB Dr KH Muhammad Zainul Majdi menyampaikan arahan pada acara silaturrahmi dengan Pengurus Pimpus Pemuda NWDI yang bakal menggelar Rakernas


Silaturrahmi bersama TGB di momentum peringatan 113 tahun Hari Kebangkitan Nasional Bangkit itu membahas rencana Pimpus Pemuda NWDI yang akan menggelar acara silaturrahmi sekaligus rapat kerja nasional (Rakernas) dengan berbagai rangkaian kegiatan yang dimulai bulan Juni mendatang.


Diketahui, Boedi Oetomo merupakan organisasi pertama yang ada di Indonesia dalam konteks membangkitkan spirit generasi bangsa untuk bangkit dari keterbelangan. Kaitan dengan itu, Pemuda NWDI selaku badan otonom organisasi NWDI terinspirasi dan terus bersemangat membangun kebangkitan itu untuk turut serta membangun bangsa.


Kiprah turut serta membangun bangsa itu, Pemuda NWDI dalam waktu dekat ini bakal menggelar silaturrohmi sekaligus rapat kerja nasional dengan berbagai rangkaian acara mulai dari diskusi, seminar, dan pertemuan ilmiah lainnya guna membahas berbagai dinamika berbangsa dan bernegara.


Gubernur NTB periode 2008-2018 TGB Zainul Majdi dalam arahannya menegaskan, kegiatan silaturrahmi nasional yang bakal digelar Pemuda NWDI itu sangat penting dilaksanakan, namun harus dengan konsep yang baik, sehingga syiar NWDI sebagai organisasi Islam terus eksis dalam membangun bangsa.


Ketua Ketua Organisasi Internasional Alumni Al-Azhar (OIAA) Cabang Indonesia itu juga menegaskan, berbagai rangkaian acara yang akan digelar sebelum puncak raker, termasuk menghadirkan tokoh-tokoh nasional dalam talk show atau seminar juga sangat penting. "Saya sangat mendukung kegiatan Pemuda NWDI ini," tegas TGB.


TGB berharap agenda Pemuda NWDI ini dapat dijadikan untuk bergerak atau beraktivitas dengan benar, karena jika bergerak dengan cara tidak benar, maka sama artinya dengan tidak bergerak. "Jika sudah bergerak dengan benar, maka itulah yang dihitung dalam perjuangan," paparnya. 


Ia juga berharap Pemuda NWDI ini menjadi bagian dalam lokomotif pergerakan sistem dalam organisasi NWDI, karena Pemuda NWDI sebagai bagian dalam sistem inti organisasi. Apalagi jika dikaitkan dalam konteks demografi. Pemuda adalah bagaian terbesar dari bangsa Indonesia. 


"Pemuda NWDI adalah wajah organisasi. Dan di antara Banom (badan otonom organisasi NWDI), pemuda adalah bagian penting dari organisasi NWDI," pungkas mantan gubernur yang pernah menerima penghargaan Bintang Maha Putra dari Presiden SBY itu.

Sabtu, 08 Mei 2021

3 Pemuda Ditangkap Timsus Satresnarkoba Polres KSB

Okenews - Timsus bersama anggota satresnarkoba Polres Sumbawa Barat, berhasil mengamankan 3 pemuda diduga pelaku tindak pidana memiliki, menyimpan, menguasai narkotika golongan I yang jenis sabu disebuah rumah yang beralamat Dusun Mekar Sari, Desa Manemeng, Kecamatan Brang Ene, pada Jum'at (7/5/2021) pukul 01.00 wita.


Dari 3 pelaku diantaranya HT (39) laki asal Dusun Bangsal Labuan Lalar, Kecamatan Taliwang, FF (27) laki beralamat Desa Muhajirin, Kecamatan Taliwang dan AS (18) laki asal DusunKarang Jero, Desa Selaparang, Kecamatan Swela, Kabupaten Lombok Timur.


"Berawal informasi dari masyarakat Timsus dan anggota Satresnarkoba berhasil menangkap 3 pemuda yang diduga miliki sabu disebuah rumah disaksikan saksi" jelas, Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Herman Suriyono, S.IK, M.H melalui Paur Subbag Humas, Eddy Soebandi,S.Sos.


Disampaikan, Eddy Soebandi, sekitar pukul 00.20 wita, Timsus Polres Sumbawa Barat memperoleh informasi dari masyarakat bahwa di Rt 09, Dusun Mekar Sari, Desa Manemeng, Kecamatan, Brang Ene, Sumbawa Barat, tepatnya dirumah saudara M NUR ada pesta narkoba yang dilakukan oleh sekelompok pemuda.


Kemudian, anggota melaporkan kepada Kasat Narkoba Polres Sumbawa Barat, terkait info tersebut dan sekitar pukul 01.00 wita, dipersawahan Desa Manemeng, Kasat Narkoba memberikan APP kepada anggota terkait CB (Cara bertindak) dilapangan. 


Lebih lanjut, Kemudian pada pukul 01.20 wita, Kasat Narkoba bersama anggota menuju rumah yang menjadi target dan melakukan penangkapan dan penggrebekan dan berhasil mengamankan tiga orang laki-laki diantaranya HT, FF dan AS.


Sambung Eddy, sebelum dilakukan penggeledahan Timsus dan anggota Satresnarkoba menunjukan surat tugas kepada saksi dan kemudian barulah anggota timsus melakukan penggeledahan badan dan yang pertama digeledah adalah saudara FF dari penggeledahan badan tersebut timsus mengamankan barang berupa, uang Rp 35. 000, 1 buah dompet warna hitam. 


Selanjutnya, dilakukan penggeledahan badan kedua  HT dan ditemukan barang berupa, uang Rp 20.000 dan ketiga penggeledahan badan  LAS dari penggeledahan tersebut polisi menemukan barang berupa, uang Rp 12. 000, 1 buah dompet yang berisi uang Rp 130.000. 


Kemudian yang keempat penggeledahan rumah dan dari penggeledahan rumah tersebut ditemukan barang berupa 1 buah hp Oppo, 1 buah hp xiomi, 1 buah hp realme,1 buah bong lengkap dengan alat hisap dan masih ada sisa sabu di piva kaca bong.


Selain itu, polisi mengamankan 2 buah buah korek api gas masih utuh, 1 buah korek api gas tanpa tutup kepala yang berisi satu jarum sumbu, 1 buah potongan pipet ujungnya runcing, 1 buah poketan bekas sabu, 1 buah bungkusan rokok Surya yang didalamnya berisi 1 poketan bekas sabu dan 1 lembar plastik klip.


"Bersama barang bukti yang ditemukan dari hasil penggeledahan, 3 pelaku diamankan di Polres Taliwang untuk diproses sesuai dengan hukum dan ketentuan yang berlaku" tutup Paur Subbag Humas. 

Selamat Hari Korpri

Pendidikan

Hukum

Ekonomi